26. Bukan karena tak cinta

613 88 50
                                    

"Pada akhirnya aku meninggalkan mu karena keharusan bukan kemauan"

~Basmalah Kanaya Putri~

°°°°

"Maaf dan terima kasih atas segalanya!
hiduplah dengan baik dan bahagia ya, terima kasih udah pernah menerima aku di hidupmu, semoga orang barumu tidak seperti aku.." Ucap mala setelah sekian lama terdiam di kursih rumah pohon bersama raden

Niat hati mala hanya ingin meletakkan selembar kertas di rumah pohonnya untuk perpisahan kepada raden namun niat itu terurungkan kala ia melihat cowok itu juga berada di tempat yang sama sehingga ia memberanikan diri untuk berpamitan karena besok pagi ia akan pergi ke 'London'

"Kita emang udah ga bareng tapi boleh ga aku minta sesuatu ke kamu? ga aneh kok, aku cuma minta jaga kesehatan,di jaga juga pola makannya, jangan ke seringan begadang ga baik buat kesehatan kamu, ga boleh ngebantah  harus nurut apa kata orang tua mereka tau yang terbaik kamu.." Lanjut mala

Raden tak bersuara, seketika cowok itu berdiri hendak pergi dari tempat itu namun perkataan mala mampu menghentikan langkah kakinya

"Sampai bertemu di ketidak sengajaan dilain waktu raden!" Ujar mala

Raden berbelok menghadap mala, cowok itu melangkah maju tepat di hadapan mantan kekasinya langkah kakinya berhenti. "Dan aku memilih untuk tidak bertemu di ketidak sengajaan mana pun." Tegas raden sebelum berlalu meninggalkan mala yang terdiam mematung

Tes.

Air mata mala berhasil lolos dari pelopak matanya kala mendengar penuturan dari cowok yang sangat ia cintai itu.

'Perlu kau tau bahwa aku benar-benar mencintaimu raden, aku benar-benar tak sanggup harus menjadi asing namun aku juga tidak boleh egois ini demi ke baikkanmu..' batin mala dengan menatap punggung raden yang kini sudah mulai hilang di pandangannya.

Selamat berpisah raden, terima kasih tlah hadir di kehidupan perempuan malang ini, terima kasih untuk kebahagiaan yang masanya sudah habis itu.

Maaf jika kau menemui banyak hari buruk semasa bersamaku, maaf jika perempuan tak sempurna ini selalu menyusahimu.

Pada akhirnya kamu yang dulu aku genggam dengan begitu erat kini harus ku lepas dengan penuh keterpaksaan, tidak ini semua bukan keinginaku, jika kamu mengira aku meninggalkanmu karena sudah tak mencintaimu lagi itu semua salah, aku pun tak ingin meninggalkanmu tapi ini semua demi kebaikkanmu.

Perpisahan dan kepergian jelas sangat menyakitkan bagi kedua sepasang kekasih yang harus berpisah karena keadaan bukan kemauan.

'Selamat tinggal raden, terima kasih sudah menjadiku bagian dari hidupmu..'

__________________________
_____________


5 Tahun kemudian.

Lima tahun tlah berlalu kini semuanya tlah berubah, devi memilih untuk tidak tinggal bersama mamanya lagi setelah kepergian mala, raden yang kini menjadi seorang pengusaha muda namun sifatnya berubah drastis kini ia menjadi pria yang dingin dan tegas bertolak belakang dengan sifatnya yang dulu.

Hubungan raden dan gizel tlah berakhir tepat di hari 'H' raden pergi dari kota jakarta untuk merantau ke kota orang berkat bantuan mamanya ia bisa bebas dari pernikahan yang tak ia inginkan itu, empat tahun yang lalu raden kembali lagi ke kota jakarta dengan tampilan yang baru ia menjadi laki-laki yang sukses berkat kerja kerasnya selama 4 tahun.

Raden menjadi pelayan resto di kota orang, suka duka, pahit asam tlah ia lalu'i semuanya dan akhirnya ia berhasil di tahap saat ini, ia berhasil mendirikan sebuah restoran di jakarta berkat bantuan bosnya yang tlah menganggapnya layaknya seorang anak dan dalam satu tahun ini ia berhasil membuka cabang di mana-mana.

Mala Dan DunianyaTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang