Part 2

97 26 25
                                    

Setelah sampai disekolah Ara pun segera menuju ke halaman sekolah karena akan diadakan apel pagi. Ara pun meletakkan tasnya dibangku dekat halaman sekolah. Karena terburu buru Ara pun hampir jatuh ke lantai karena tersandung pot bunga yang berada didekat bangku tersebut. Untungnya Ara tidak jatuh kelantai karena ada seseorang yang memegang tubuh Ara dari depan. Ara pun kaget melihat laki laki itu menolong Ara.

"Ehh..makasih ya. Untung gue gak jatuh," Ara sambil menatap laki laki itu. Ganteng juga.

"Sama sama. Lain kali hati hati," laki laki itu tersenyum dengan senyum sangat manis yang bisa membuat perempuan yang ada didepannya selalu meleleh. Begitu pun dengan Ara.

Ara pun segera berlari ke halaman dan masuk ke barisan apel. Apel pagi pun dimulai. Terik matahari membuat keringat Ara terus menerus menetes. Yang Ara tunggu tunggu pun akhirnya terjadi, ya apel pagi telah selesai.

-----

Dengan langkah gontai Ara pun menuju bangku dekat halaman untuk mengambil tasnya. Setelah mengambil tas Ara pun segera mencari kelasnya. Ara pun mulai naik ke lantai 3 karena kelas 10 berada dilantai 3. Sesampai dilantai 3 Ara pun menormalkan nafasnya karena terlalu ngos ngosan untuk naik lantai 3 tersebut. Ara duduk dibangku yang berada dikoridor tersebut.

Sampai pada akhirnya ada seorang laki laki disamping Ara.

"Ini," laki laki itu sambil memberikan air mineral dingin.

"Hah?" Ara kaget melihat laki laki itu sama seperti laki laki yang menolongnya saat hampir jatuh dihalaman tadi.

"Kenapa?" laki laki itu menatap Ara serius

"Mmm..i.itu bu..buat gue?" jawab Ara kikuk dan menampilkan ekspresi bingung diwajah Ara dan membuat laki laki itu tersenyum.

"Iya ini buat lo. Udah nih ambil," kata laki laki itu sambil menyerahkan botol air mineral tersebut.

"Makasih ya. Kapan kapan gue ganti deh," Ara pun mengambil botol tersebut dan menampilkan senyumnya yang sangat manis.

"Gausah diganti kali. Oiya btw lo kelas apa?" tanya laki laki itu.

"Gue kelas 10 IPS 1. Lo?"

"Lah kok sama. Yaudah kita kekelasnya barengan aja," laki laki itu memegang tangan Ara dan berjalan menuju kelasnya.

Banyak sekali siswa baru yang melihat Ara dan laki laki itu. Dari tatapan mereka banyak yang iri dengan mereka. Ara pun segera melepas tangan laki laki itu yang sedang memegang tangan Ara.

"Eh sory gue udah megang tangan lo tanpa izin dari lo. Sory banget tadi itu refleks," ucap laki laki itu dengan nada bersalah.

"Gapapa, ini kelas kita kan," ucap Ara yang hanya diangguki oleh laki laki itu. Kini mereka berdua telah masuk kelas mereka.

-------

Murid baru yang berada dikelas 10 IPS 1 itu sedang menunggu wali kelasnya datang. Ara yang dari tadi hanya memainkan ponselnya tiba tiba menoleh ketika ada seseorang perempuan cantik duduk disebelahnya.

"Gue boleh duduk disamping lo kan?" Kata perempuan itu dan Ara hanya tersenyum.

"Oiya btw nama lo siapa?" Perempuan itu kini menatap Ara.

"Nama gue Alyssa Azzahra biasa dipanggil Ara. Btw nama lo sendiri siapa?"

"Nama gue Luthfia Ardhani biasa dipanggil Fia. Salam kenal Ara," Fia tersenyum kepada Ara.

Tak terasa wali kelas pun datang. Mereka mengabsen satu satu murid 10 IPS 1. Sekarang giliran Ara yang dipanggil dan Ara pun segera bangkit dari kursi untuk memperkenalkan dirinya kepada teman teman barunya tersebut.

"Hai..nama gue Alyssa Azzahra kalian biasa panggil gue Ara. Senang kenal kalian," ucap Ara sambil menampilkan senyum manisnya.

Sekarang giliran laki laki itu yang berdiri dan memperkenalkan dirinya sendiri. Ara pun melihat laki laki itu dan laki laki itu tersenyum kepada Ara. Ara pun juga membalas senyum laki laki tersebut.

"Hai..gue Ariz Nugraha. Kalian boleh panggil gue Ariz," Ariz pun tersenyum kepada teman temannya dan kembali duduk.

'Oh jadi cowok itu namanya Ariz,' batin Ara.

-------

Sekarang adalah jam istirahat. Dimana jam ini semua siswa SMA HARAPAN keluar kelas dan menuju ke kantin untuk mengisi perut yang sudah keroncongan.

"Ara bareng gue yuk kekantin," ajak Fia.

"Yuk. Perut gue laper banget nih," Ara dan Fia pun keluar kelas dan menuju ke kantin

------

Sekarang bel pulang sekolah. Karena ini adalah hari pertama sekolah maka guru pun menyuruh siswa nya pulang lebih awal karena tidak ada pelajaran.

Ara pun mengemas barang barangnya dan menggendong tasnya dipundak.

Saat akan keluar kelas tiba tiba handphone Ara bergetar. Ara pun segera mengambil hp nya yang ada di saku seragamnya.

Bang Aris : Ra..lo pulang naik taksi aja ya kalo enggak telpon supir aja soalnya gue belum pulang. Lo tau sendirikan gue sekarang kelas 3 dan sibuk banget. Maap ye monyet kesayangan gue 😆

Ara pun berdecak sebal karena abang nya nggak bisa jemput. Ara pun segera keluar kelas. Saat keluar kelas Ara merasa ada yang memanggilnya. Ara takut karena hanya ada Ara dikelas sendiri. Dengan memberanikan diri Ara pun menoleh dan menatap orang yang memanggilnya tersebut. Ternyata orang itu adalah....

****

Vomment yaa
Terimakasih
Maafkan typo 😂

If You Know [TAMAT]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang