~hope~
adakah yang lebih membahagiakan dari menghabiskan waktu bersama orang yang kita cintai dengan penuh kebahagiaan?
.....
Hari sudah menjelang malam,kegiatan demi kegiatan telah dilaksanakan dengan baik..
Kini Clar bersama ke 3 sahabatnya sedang duduk bersama murid murid lain di dekat api unggun
"Ca...aku laperrr" ucap Clar dengan muka memelas
"Lo mau makan?"
"Ya iyalah Ca,kalo laper ya pastinya mau makan masa mau mandi"
"Yaudah sana ke tempat anak anak yang bakar jagung,sama buat mie instan" ucap Eca sembari menunjuk ke arah beberapa siswa yang sedang membakar jagung dan membuat makanan lainnya
"Temeninnnnn" rengek Clar
"Ihh bawel deh lo,yaudah yuk"
Senyum Clar mulai melebar
"Rin,stef...kalian mau ikut kita makan nggak?" tanya Eca
"Nggak deh Ca,kita udah makan tadi" jawab Steffi dan mendapat anggukan dari Arinda
"Yaudah kita duluan ya" ucap Eca
....
"Clarr..kamu laper?nih buat kamu"ucap Sakti sembari memberikan semangkuk mie instan kepada Clar
Clar mulai merasa aneh dan bingung
"Tapi kak,itu kan yang buat kakak,kok aku yang makan,,nggak usah deh aku buat sendiri aja,,itu buat kakak aja, pasti kak Sakti juga belum makan kan?" ucap Clar
Sakti tersenyum menatap wajah polos Clar
"Nggak papa ini buat kamu aja,aku bisa buat lagi kok" ucap Sakti
"Kalo Clar nggak mau ,mie nya buat aku aja kak,aku mau"ucap Eca dan diikuti tawanya
Tiba tiba terdengar suara seorang pria yang sudah tak asing lagi bagi Clar dan Eca
"Iya itu buat lo aja,,Clar makan sama gue"Eca dan Clar langsung menoleh kebelakang,mereka melihat sosok Bara yang sedang membawa 2 mangkuk mie goreng di tanganya..
Mata Clar langsung membulat sempurna
"Tap..."
Ucapan Clar terpotong karena Bara memberikan semangkuk mie goreng kepada Clar,dan menggandeng tanganya meninggalkan Sakti dan Eca yang sedari tadi masih memandangi mereka
Sakti menatap kepergian mereka dengan tatapan kesal
"Yaudah Ca,itu buat lo aja"ucap Sakti sambil berjalan meninggalkan Eca yang masih berdiam diri dengan seribu kebingungan
.....Sekarang Clar dan Bara sedang duduk di sebuah karpet kecil di dekat tenda...
Sedari tadi mereka tidak berbicara sama sekali ,,Clar hanya menatap Bara dengan tatapan bingung,,sedangkan Bara hanya berekspresi biasa saja seperti tidak terjadi apa apa..
"Bar"
"Hm"
"Ini maksudnya apa sih?kenapa kamu tadi narik aku?kenapa juga kamu repot repot bikinin makanan buat aku?"
"Lo nggak mau?yaudah sini gue ambil lagi"
"Eh..eh..mau kok mau,,ya aneh aja gitu,atau jangan jangan kamu ngeracunin aku ya?"
Ucap Clar sambil menunjuk Bara dengan jari telunjuknya tepat di depan hidung Bara
KAMU SEDANG MEMBACA
HOPE (revisi)
Novela JuvenilIni cerita pertama yang aku tulis waktu masih smp, jadi ya gitu masih acak-acakan bgt. Maaf ya. Cerita masih di revisi Ketika takdir mulai bertindak tak akan ada satupun manusia dibumi yang mampu menghentikannya.. Seperti saat meniupkan benih-benih...