Kringggg.. kringgg..
Suara lonceng yang berbunyi karena tersentuh oleh pintu yang terbuka.Suara langkah kaki pun terdengar lebih jelas secara perlahan. Dan sesosok bayangan ya pun menjadi sosok seorang laki-laki muda yang mengendong seekor anjing di tangannya.
"selamat datang" muncul seorang wanita dari balik meja kerjanya tidak lupa menurunkan sedikit kepalanya.
Lelaki itu pun juga menurunkan sedikit kepalanya memberi salam
"ada yang bisa saya bantu pak" tanya wanita tersebut sambil tersenyum
lelaki itu melirik sedikit memerhatikan ornamen-ornamen yang dia lihat sekeliling. Tembok yang berwarna putih di hiasi dengan berbagai macam barang-barang, makanan, pakaian, tas dan tidak lupa kandang.
"hmm.. aku ingin daftar.." ucapnya pelan
"Bisa di atur untuk jadwalnya pak, silakan bapak memilih tanggalnya" terang wanita itu sambil memperlihatkan buku catatan coklatnya.
"Bisa kah sekarang? Soalnya ini sangat mendesak sekali" mohon lelaki itu sambil mengangkat lagi sesekali anjing yang di gendongnya.
"maaf pak, tapi waktu cek upnya sudah berakhir. Paling bisa lagi besok." Ucap wanita itu sambil merangkapkan kedua tangannya.
krekkk...
suara pintu terbuka dekat sebuah lorong, dan muncul seorang wanita yang memakai jas berwarna putih dengan sendal crocs ungu gelapnya. Rambutnya dicepol rapih kebelakang. Yang perlahan datang menghampiri wanita dan lelaki pembawa anjing itu.
Wanita itu menurunkan sedikit kepalanya kepada lelaki itu dan tersenyum.
"Ada apa eunha?" Tanya wanita berjas putih itu kepada eunha sang penjaga meja tersebut
"ini dok, bapak ini ingin cek up sekarang tapi kan kita sekarang sudah close jadi.." terang eunha menjelaskan sambil melirik sedikit ke bapak tersebut
"Oh, tidak masalah eunha. Sepertinya ini memang sangat mendesak sekali. Biar aku mengurusnya. Sekarang kau rapi-rapi saja dulu pacar mu sudah menunggu sepertinya" ucap dokter sambil melirik depan kaca yang menunjukan sesosok lelaki tinggi yang sedang tersenyum ke arah mereka sambil sedikit menurukan kepalanya memberi salam.
"ah, baiklah dok. Kalau begitu aku akan menyelesaikan beberapa lalu pulang. Maaf sudah menunggu pak, silakan ikutin dokter keruangan ya" ucap eunha memohon maaf sambil sedikit merunduk
"kalau begitu silakan ikut saya pak kedalam" ucap dokter sambil berjalan di depan bapak tersebut.
"baik, terimakasih sebelumnya"
--
Ruangan bernuasa putih ini berwangi segar dengan beberapa foto-foto hewan serta peralatan dan perlengkapan ke dokteran tidak lupa pula komputer dan meja beserta kursinya."Bisa tolong letakan anjing anda kemeja pak" ucap dokter yang sudah memakai peralatan lengkap dengan masker mulut dan sarung tangannya.
"ok" bapak itu langsung menurut dan menaruh anjingnya di atas meja
"Boleh saya tau siapa namanya pak?" Tanya dokter sambil mengecek anjing tersebut perlahan
"taehyung" jawab bapak itu cepat
"oh taehyung, sepertinya taehyung ini sedikit stress pak" jawab dokter sambil memijat badan anjing tersebut yang sedikit memeberikan beberapa gukgukan kecil
"Saya tidak stress dok, saya baik-baik saja" terang bapak itu sambil mengerakan tangannya melambai-lambai
"maksud saya anjing bapak, taehyung bukan bapak"
"anjing saya namanya yeontan dok, kalau saya taehyung" ucap taehyung sambil tersenyum kotak dan mengusap belakang lehernya
"astaga, soalnya tadi saya tanya bapak jawab ya seperti itu. Maaf pak"
"saya yang minta maaf dok karena salah mengartikan hehe"
"tidak apa-apa"
Dokter pun melanjutkan pijitannya dan suasana pun menjadi hening karena kesalah pahaman tersebut.
"apakah stress ya berbahaya dok?"
"tidak kok, ini karena anda sepertinya jarang mengajaknya bermain jadi seperti ini"
"ah iya, beberapa hari ini saya terlalu sibuk dok"
"anda bisa menitipkan ya disini sebelum kerja karena banyak kok yang menitipkan beberapa peliharaannya disini." Ucap dokter sambil menyerahkan yeontan ke taehyung
"Kalau gitu mulai besok saya akan titipkan kesini dok"
Srakkk...
bunyi terai terbuka dari samping meja pemeriksaan yang membuat mereka berdua langsung menuju kesosok yang muncul dari terai tersebut..

KAMU SEDANG MEMBACA
untitled - KTH JY
FanficKetika aku sudah merasa hidup ku cukup. Dia tiba-tiba datang. Membuatku berfikir apa memang hidupku sudah cukup sekarang? - Jeon Yerin Cahaya yang kini masuk menyebar bebas apakah akan bertahan lama atau hanya sementara? -Kim Taehyung August, 2019 2...