Hallo, semoga kabar kalian baik-baik saja. Jadi, saya cuma mau ngasih catatan kaki di sini. Karena sebenarnya sejak awal saya menulis Utawi Iki Iku emang udah rencana mau dibikin catatan, tapi belum sempat.
Mungkin beberapa kosa kata hanya dipahami oleh yang pernah mondok saja, tapi bacaan ini bukan hanya untuk kalangan tertentu, melainkan untuk kita semua yang ingin mengenal Islam dengan cinta. Untuk kita semua yang semoga suka. Untuk kita semua yang semoga selalu ditambahkan sifat kemanusiaannya.
Jadi, nggak papa ya baru di-update sekarang haha~
1. Fadzkuruuni adzkurkum: Maka ingatlah kamu keada-Ku, niscaya aku ingat (pula) kepadamu (A-Baqarah: 152)
2. Wa Idza sa'alaka ibadi 'anni fainni qariib: "Dan jika hamba-Ku bertanya kepadamu mengenai Aku, maka (jawablah Muhammad) sungguh, Aku dekat.(Al-Baqarah: 186)
3. Wa laa tahinuu wa laa tahzanu: Dan janganlah kamu bersikap lemah dan jangan pula bersedih hati. (Ali Imran: 139)
4. Mukasyafatul Qulub: Kitab Tasawuf karya Imam Ghazali.
5. Safinah: Kitab Fiqih ringkas (Mazhab Syafi'i) yang ditulis oleh Syaikh Sumair al-Hadrami al-Batawi
6. Jurumiyah, Imrithi, Alfiyah Ibnu Malik: Nahwu
7. Ula: Tingkat dasar
8. Wustha: Tingkat menengah
9. Ulya: Tingkat atas
10. Bahtsul Masail: berasal dari tradisi diskusi atau musyawarah di pesantren untuk mencari jawaban dalam rangka menyelesaikan persoalan yang ditanyakan oleh anggota masyarakat kepada para kyai, yang secara tekstual tidak terdapat landasan hukumnya dalam Al-Qur'an, Hadist, ijma' ataupun qiyas.
Sumber: https://www.kompasiana.com/nasmoris/5c79c2e2ab12ae3c4067c855/label-kafir-dan-bahtsul-masail
11. Imtihan: Ujian
12. Ushul Fiqh: أَنَّ أُصُولَ الْفِقْهِ عِبَارَةٌ عَنْ أَدِلَّةِ هَذِهِ الْأَحْكَامِ وَعَنْ مَعْرِفَةِ وُجُوهِ دَلَالَتِهَا عَلَى الْأَحْكَامِ مِنْ حَيْثُ الْجُمْلَةُ لَا مِنْ حَيْثُ التَّفْصِيلُ Artinya, “Ushul fiqih ialah istilah untuk (seperangkat) dalil-dalil dari hukum-hukum syariat sekaligus pengetahuan tentang metode penunjukan dalilnya atas hukum-hukum syariat secara global, bukan terperinci,” (Lihat Imam Al-Ghazali, Al-Mustashfa, Beirut, Darul Kutub Al-Ilmiyyah, 2002 M, halaman 5).
Sumber: https://islam.nu.or.id/post/read/86034/pengertian-dan-cakupan-kajian-ushul-fiqih
13. Ihya Ulumuddin: Kitab karya Imam Ghazali
14. Ndalem: Kelurga Kiai
15. Nadzhom: Syair bahasa Arab
16. Fiil Madhi: Kata kerja yang menunjukkan waktu lampau
17. Mudhori' : Kata kerja yang menunjukkan waktu sekarang atau yang akan datang
18. Amr: Kata kerja yang bermaksud memerintah
19. Mubtada Muakhar: Mubtada yang letaknya di akhir.
20. Mafsadah: Kerusakan
21. Fuqaha: Ahli Fiqih
22. Muhadist: Ahli Hadist
23. Lucid Dream : Sebuah mimpi ketika sadar bahwa dia sedang bermimpi.
24 Syaqoh: Tempat tinggal Mahasiswa di Mesir/Flat/rumah
25. Badal: Pengganti
26. Isim domir: Isim ma'rifah yang mabni (Yang berguna menggantikan/mewakili penyebutan seseorang atau sesuatu atau kelompok)
27. Gazal: Puisi
28. Bandongan: Ngaji bersama
29. Lalaran: Kegiatan mengulang-ulang syair dalam kitab
30. Maqam: Tingkatan
31. Ma'lumat: Pengumuman
32. Amil nawasekh: Amil yang merusak susunan Mubtada Khabar
33. Mubtada: Isim yang dirafa' kan yang berada di awal jumlah.
34. Khabar: Isim yang dirafa' kan yang disandarkan pada Mubtada.
35. Ta'ziran: Hukuman
36. Nabilisme: Fans-nya Gus Nabil Fuadi. Entah itu fans garis keras, garis lucu, garis lurus atau garis santai.
—————————————
Ah ya jangan lupa baca cerita saya yang lain.
Antara lain
1. Mahabbah di Tepi Zuhur
2. Mazhab Cinta
3. Filsafat Cinta di akunnya swp_writingproject
4. Dan yang paling akhir jelas ini. Utawi Iki Iku.Itu ya urutannya kalau mau baca. Nggak urut nggak papa sih, nggak dosa ~
Bila ada kesalahan sila koreksi dengan bahasa yang baik. Manusia tempat salah dan lupa.
Salam | Milky Way
KAMU SEDANG MEMBACA
[4] Utawi Iki Iku (Completed)
Spiritual*Ibrahim bin Adham "Dia yang sudah berjanji akan menikahiku, Bu!" "Kamu siapa?" Tuduhan spontanitas itu berhasil memasukkan Asyas ke dalam labirin teka-teki yang rumit. Pertemuan dengan Albania Tirana, gadis tak dikenal membawa mereka pada benang me...