Prolog

458 19 1
                                    

Break.

"Menantimu di berbagai musim yang berlalu."

🍂

Lee Heryong adalah seorang wanita super sibuk yang mengurus perusahaan keluarganya. Wanita executive  itu menikah dengan teman masa kecilnya yang bernama Kim Yong Joon.

Kim Yong Joon sendiri adalah seorang Pengacara muda berbakat, kharismatik, yang  sering memenangkan banyak kasus.

Sepasang Workaholic  yang lebih banyak menghabiskan waktunya di luar rumah, dan sering berjauhan satu sama lain karena kesibukannya masing-masing.

Dunia luar memang lebih menggiurkan hingga salah satu diantaranya sampai terlena. Belum lagi hadirnya orang di masa lalu membuat hubungan mereka menjadi rumit.

Lee Heryong berteman dengan Kim Yong Joon, Jo Min Gi dan Jay Jung. Ketiganya menjalin pertemanan semenjak di taman kanak-kanak.

Lee Heryong juga mempunyai adik laki-laki bernama Lee Jeka, pewaris utama keluarga Lee, yang selalu mengikuti ke manapun orang tuanya pergi, berbeda halnya dengan Lee Heryong, yang selalu dititipkan pada keluarga Jung.

Lee Heryong remaja menjalin cinta dengan Jo Min Gi, keduanya sering menghabiskan waktu bersama dan saling mendukung satu sama lain. Heryong kerap kali menjadi inspirasi bagi Min Gi dalam menciptakan lagu dan nada untuk musiknya. Namun sayangnya, keduanya harus putus hubungan secara tidak tentu.

Min Gi harus merelakan cintanya demi cita-citanya untuk menjadi seorang penyanyi yang akhirnya sukses dan terkenal.

Lee Heryong yang patah hati itu kemudian pergi ke luar negeri untuk melanjutkan pendidikannya, di sanalah ia bertemu dengan Go Hyung Jun. Seorang pria tampan rupawan, senior kelasnya dan mampu membuat Heryong luluh hatinya. Keduanya pun jatuh cinta dan memutuskan untuk menikah. Namun sayang, lagi-lagi Heryong harus patah hati, karena pernikahan itu gagal. Go Hyung Jun tidak pernah datang dalam pernikahan itu, sampai Lee Heryong menjadi merana.


Romansa cinta remaja, persahabatan, lika liku rumah tangga, dan ambisi, menjadi bumbu dalam cerita ini.

Bisakah keduanya menghadapi badai rumah tangga yang akan menghadang?




***

Haiii apa kabar semuanya? ini ceritaku yang kesekian, semoga gak mentog di jalan! semoga lancar jaya tidak ada halangan apapun! dan semoga kalian suka!

#Note: Don't copy my story!

Karena mikir itu capek dan menghabiskan banyak waktu.








BREAKTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang