Yeonjun, Beomgyu, dan Taehyun kini berjalan mengelilingi mall. Jam menunjukkan pukul sebelas siang, harusnya mereka masih sekolah namun memilih untuk melarikan diri ke mall karena hampir terciduk sedang mengisap rokok di belakang sekolah tadi.
Soobin dan Hueningkai memilih untuk tetap di sekolah sedangkan mereka bertiga sudah menginjakkan kaki di mall.
"Lo ngapain ngajak kita kesini sih?" tanya Beomgyu, Yeonjun menoleh sebentar kearahnya.
"Ngabisin duit."
Senyuman bak bulan hitam pada keyboard hape kini terlihat jelas di wajah keduanya. Menghambur hamburkan uang Yeonjun adalah favorit mereka, sebab tidak akan ada habisnya.
"Eh main timezone yuk!" ajak Taehyun.
Beomgyu menggeleng kepalanya, "Makan dulu lah laper gua nih." ucapnya sembari mengusap perutnya
"Nanti aja ah main dulu kita."
"Apaan sih Hyun, kalau main makin lemes lah!"
Yeonjun berdecak sebal melihat pertengkaran kedua temannya. Dia mengajak mereka ke mall untuk menghilangkan stres namun ternyata Yeonjun salah, membawa mereka malah semakin membuatnya stres
Bagaimana tidak jika keduanya seperti anak kecil.
"Bacot anying, ini mau kemana sebenarnya?" geram Yeonjun
Beomgyu mendengus lalu akhirnya dia memilih untuk ke timezone lebih dulu, karena Taehyun sama sekali tidak mau mengalah darinya.
Kini mereka berjalan ke timezone.
"Ini nih yang gua malesin ke mall gini!" gerutu Beomgyu
Yeonjun dan Taehyun mengerutkan keningnya menatap sahabatnya yang sedari tadi mendumel. "Kenapa sih lo?" tanya Taehyun
"Lihat cewek cewek pada ngelihatin gua, ah gua tau gua ganteng tapi gausah di kedipin gitu lah!"
Jika saja ini bukan tempat umum Yeonjun benar benar sudah menghabisi Beomgyu detik itu juga. "Gua ngajakkin lo pada buat ngilangin stress gua, bukan buat nambah gua stress ngadepin kegilaan lo."
"Tau anying, gua yang paling ganteng dari dia aja nggak begitu amat."
Dan Beomgyu nyengir. Cowok itu berlari kearah tempat bermain atau biasanya di sebut timezone, dia seperti anak kecil yang menemukan sebuah mainan baru. Taehyun yang melihat tingkah Beomgyu meringis sembari menahan malu.
Yeonjun hanya memandangi teman temannya yang sedang bermain, sesekali dia tertawa melihat Beomgyu yang menyebut segala jenis binatang hanya karena kekesalannya pada mesin penjepit. Atau Taehyun yang kepeleset saat mencoba permainan Pump It Up.
Setelah puas bermainan, walau hanya Beomgyu dan Taehyun. Kini ketiganya keluar dari timezone.
"Ah, sayang banget si Soobin sama Kai nggak mau ikut karena milih ngebucin. Padahal ngabisin duit Yeonjun paling nikmat dari pada ngebucin." ucap Taehyun, senyum manisnya tak lepas dari bibirnya.
"Lo mah nggak ngerti, makanya punya pacar sono." timpal Beomgyu, Taehyun hanya mencibir.
"Laper nih, gua udah lemes gara gara main.."
Yeonjun terkekeh melihat raut wajah Beomgyu yang benar benar lemas karena mendahulukan bermain dari pada mengisi perutnya. "Yaudah lo pada mau makan apaan?"
Taehyun dan Beomgyu terlihat berpikir. Yeonjun hanya menunggu mereka menemukan tempat yang enak untuk makan. Sampai akhirnya Beomgyu memukul mukul pundak Yeonjun membuat cowok itu mendumel lalu menoleh kearah Beomgyu
KAMU SEDANG MEMBACA
HEY MOM
FanfictionPertemuan yang tidak pernah terduga antara Jisoo dan Taehyung, si duda beranak tiga. Di balik pertemuan mereka yang di duga hanya sebuah kebetulan ternyata sudah di rencanakan Tuhan sejak awal untuk mengungkapkan satu persatu fakta yang telah di kub...