Setelah siuman dari pingsannya, Dera di izinkan untuk pulang dan tidak masuk kerja sampai keadaannya benar-benar membaik. Tidak ada seseorangpun yang berani bertanya kepada Dera apa yang sebenarnya terjadi karena perempuan itu terlihat depresi dengan tatapan kosong dan sesekali masih meneteskan air mata. Teman-temannya hanya bisa berdoa semoga Dera segera pulih dan menjadi Dera yang dulu. Dera yang murah senyum dan ramah.
Dera dijemput dari rumah sakit oleh Dewik, sahabat baiknya yang merupakan pemilik salah satu restaurant Jepang di Surabaya. Dewik membawa Dera ke rumahnya sesuai permintaan sang janda.
Sesampainya di rumah, Dewik bertanya sebenarnya apa yang terjadi sampai membuat keadaan Dera seperti ini. Dan Derapun menceritakan semua yang di alaminya tadi pagi sambil berurai air mata. Berkali-kali suara Dera tercekat menahan sakit hati yang terus mengiris jiwanya.
Jangan ditanya perasaannya Dera saat ini. Sedih iya, sakit hati itu pasti, kecewa tentu saja, marah sudah jelas. Karena tidak ada seorangpun di dunia ini yang akan merasa bahagia bila orang yang dicintai berselingkuh dengan orang lain, apa lagi berselingkuh dengan anak sendiri. Dera juga tidak munafik bila ia sangat benci anak dan suaminya saat ini.
Dewik yang mendengar cerita Derapun sampai melongo tak percaya. Secinta apa Julia kepada Frans sampai senekat itu berselingkuh dengan calon ayah tirinya dan menyakiti Mamanya seperti ini. Apa tidak ada rasa kasihan atau apa gitu. Dewik bisa merasakan sesakit apa Dera sekarang. Karena ia juga pernah di tikung oleh pelakor hingga rumah tangganya hancur. Cuma bedanya si pelakor teman sekantor suaminya.
Dera tinggal di rumah Dewik selama 5 hari tanpa memberi tahu siapapun. Tentu saja Frans jadi kalang kabut mencari keberadaan Dera. Permasalahan soal kejadian pagi itu benar-benar belum tuntas. Mereka belum sempat bertemu untuk membicarakan masalah tersebut dan ia belum sempat meminta maaf kepada Dera. Berkali-kali Frans datang ke kantor Dera tetapi mereka bilang Dera masih cuti. Datang ke rumah Dera yang ada hanya Julia. Malahan gadis itu terus saja menempel kepadanya seperti ulat bulu seakan tidak khawatir Mamanya menghilang. Frans jadi risih dan tak nyaman.
Tapi satu yang pasti Frans tidak akan melepaskan Dera. Pernikahannya dengan Dera harus terlaksana sesuai jadwal. Ia baru sadar bila cintanya kepada Dera jauh lebih besar dari yang ia kira hingga membuatnya kacau saat Dera menghilang tanpa kabar.
Andai Dera mengajukan syarat agar dimaafkan dengan meninggalkan Julia, akan Frans lakukan. Bagaimanapun juga ia lebih mencintai Dera. Soal Julia, Frans akui ia menyukai gadis itu tapi hanya sebuah pelampiasan untuk bersenang-senang. Tak ada niat untuk menukar Dera dengan Julia.
"Menurutku kamu batalkan saja pernikahanmu dengan Frans." kata Dewik sebelum mengantarkan Dera pulang ke rumahnya.
"Tapi aku masih mencintainya Wik. Apa lagi aku..."
"Lelaki macam begitu masih kamu cintai? Belum nikah aja sudah sebejat itu apa lagi kalau udah nikah dan bosan sama kamu. Bisa-bisa selingkuhannya selusin, anaknya dimana-mana. Dan lagi coba kamu pikir lagi deh. Apa iya bisa hubungan anak dan Ayah tiri kembali normal setelah terlibat dalam hubungan asmara yang intim. Andai kamu masih bertahan dengan Frans'pun, pasti Julia yang akan terluka nantinya. Dan untuk mereka bermain di belakangmu lagi kemungkinan besar akan kembali terjadi. Apa lagi tadi kamu bilang Julia mencintai Frans. Aku pikir anakmu tidak akan mudah menghapus cintanya untuk Frans dan akan berusaha mengulang kesalahan yang sama. Ia pasti akan mencari cara untuk bisa bersama Frans lagi."
Dera terdiam. Apa yang dikatakan Dewik ada benarnya. Tidak akan mungkin rumah tangganya dengan Frans akan damai dan baik-baik saja selama Julia masih ada dan tinggal satu atap dengannya. Pasti rasa cemburu dan curiga akan selalu menghantui pikirannya. Tapi haruskah ia melepaskan Frans untuk Julia. Bukankah Frans bilang hubungannya dengan Julia hanya sebuah kesalahan. Atau haruskah ia menjauhkan Julia dari hidupnya hanya demi seorang Frans. Bukankah itu terlalu egois.
KAMU SEDANG MEMBACA
Pelakor Itu Anakku (New Version)
Romance(+21) Walau cerita ini pernah kena banned ampe 3x tapi tetep aku publish ulang. Tentunya diperbarui sana sini biar gak kena banned lagi.... Dunia Dera hancur seketika saat melihat laki-laki yang akan menikahinya bercinta dengan anak kandungnya di...