NEGARA || 44

12K 1.3K 24
                                    

Jika orang itu datang ke mimpi apakah aku akan segera bertemu dengannya, atau aku akan kehilangannya?

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Jika orang itu datang ke mimpi apakah aku akan segera bertemu dengannya, atau aku akan kehilangannya?

-Raya Arrasya-

°°°°°

Raya membuka matanya perlahan. Ia mengerjapkan mata dan mengusap matanya. Raya mengerutkan alisnya merasa aneh dengan sandaran kepalanya. Raya menoleh, dan melihat Negara yang sedang duduk di sampingnya menatap dirinya sambil tersenyum. Raya sadar, ia tertidur di bahu Negara.

Mata gadis itu meliar melihat tempat yang mereka sekarang. Sebuah taman bunga yang sangat indah dan sungai yang airnya sangat menenangkan. Raya dan Negara duduk di kursi taman itu. Hanya mereka berdua.

"Gue ketiduran, ya?"

Negara menatapnya dengan senyum yang amat teduh, lalu mengangguk. "Lo nyaman banget tidurnya. Pasti capek jagain gue mulu."

Negara terkekeh pelan, tangan kanannya naik mengambil daun kering yang baru saja jatuh di rambut Raya. Mata Negara kali ini ntah kenapa begitu indah jika dipandang. Cowok itu terlihat sangat rapi dengan baju kemeja putih dan celana jeans putihnya.

"Raya," Panggil Negara yang membuat pemilik nama itu menyahut. "Dokter bilang gue bakalan sembuh."

Gadis itu mengangkat alisnya dan tersenyum antusias. "Bagus dong! Gue yakin lo bisa sembuh."

Negara yang melihat respon Raya begitu membuat cowok itu mendengkus dan merunduk. Negara kembali menoleh menatap manik mata Raya yang indah. Tangan kanannya memegang pipi Raya membuat gadis itu lantas terdiam dengan perlakuan Negara.

"Nanti, jangan sering cari masalah lagi, ya, di sekolah. Jangan bandel. Sama jangan suka kasar-kasar."

Raya mengernyitkan alisnya, menatap Negara lamat. "Kok lo ngomongnya kayak gitu, sih?"

Negara menurunkan lengannya, "Memangnya kenapa?"

"Ya gak papa. Aneh aja gitu." Raya melihat Negara dari atas sampai bawah. Kali ini ia merasa berbeda dengan lelaki itu. "Lo udah jauh lebih baik, ya, dari yang terakhir kita ketemu."

Negara hanya tersenyum sebagai respon. Cowok itu mengarahkan pandangannya pada air sungai di depan sana. Negara berdiri, ia berjalan maju beberapa langkah.

"Nanti, kita nikmatin hujan lagi, ya?"

Raya ikut berdiri dan menjumpai cowok itu. Negara menghadapkan tubuhnya pada Raya. Ia menatap dalam mata gadis itu. "Saat gue udah sembuh." Lanjut Negara.

RAYGARA (SELESAI) Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang