FOLLOW ME ON INSTAGRAM : @asyiahmuzakir
& WATTPAD : nurasyiaaaaahh"Semua butuh proses, karena di setiap proses ada pembelajaran. Jika dipercepat, Allah ingin kita bersyukur. Jika diperlambat, Allah ingin kita bersabar."
WARNING‼️DILARANG KERAS MEMBACA DIWAKTU SHOLAT!
PROLOG :
Cerita ini hampir seluruhnya tentang kehidupan Eliza Amara Yasmine, seorang muslimah pekerja keras yang sudah tiga tahun mendedikasikan tenaga dan pikirannya sebagai seorang sekretaris di perusahaan raksasa milik Adnan Alfareza, Sang Bos yang super perfeksionis, workaholic, dan bar-bar.
Semenjak jadi sekretaris, Eliza selalu kesal mendengar orang lain bilang seperti ini, "Wah enak ya jadi sekretaris di Alfarez Group, pasti gajinya besar, hidupnya enak, secara financial free salah satu kunci comfort life."
Apakah yang disebut comfort itu adalah punya uang banyak tapi enggak punya waktu buat belanja atau liburan kayak orang-orang? Punya apartemen mewah tapi jarang pulang karena mesti lembur dan berakhir tidur di kantor? Bukankah itu malah definisi tertekan?
Pada suatu hari di kala Eliza benar-benar lelah dan berniat untuk mengundurkan diri, Sang Bos yang biasanya galak mendadak melunak. Muka sangarnya berubah penuh senyuman, bentakannya berubah menjadi sapaan. Saking herannya, Eliza bahkan mengira Bosnya sedang kesurupan.
"Iza...."
"Iya Pak?"
"Besok kamu ikut saya ke Surabaya ya?"
"Siap pak! Tapi, ada urusan apa ya pak?"
"Besok kita adakan pertemuan dua keluarga, keluarga kamu sama keluarga saya."
"Eh? Dalam rangka apa nih, Pak?"
"Saya mau melamar kamu. Kasih tahu keluarga kamu ya."
"Pak Adnan bercanda, kan?
"Saya serius, makanya kamu harus kasih tahu keluarga kamu dulu, oke?"
"Pak Adnan pikir saya mau?"
"Kok gitu? Kamu enggak mau nikah sama saya? Mau lihat saya jomblo sampai aki-aki?!"
Kalau udah begini, Eliza makin kepikiran untuk RESIGN!
-----
ATTENTION! SEBAIK-BAIK BACAAN HANYALAH AL-QUR'AN! MAKA MARI UTAMAKAN MEMBACA AL-QUR'AN.
CAST :
1. Muhammad Adnan Alfareza
Kelebihan : Ganteng, family man, humble, good personality, suka beramal, penyayang anak-anak, gentleman.
Kekurangan : Gampang marah, terlalu perfeksionis, sedikit narsis, dan gila kerja.
2. Eliza Amara Yasmine
Kelebihan : Cantik, baik hati, ramah, nggak sombong, pintar, jujur, penyayang binatang terutama kucing, pekerja keras.
Kekurangan : Agak pelupa, sedikit ceroboh, mudah menangis, dan suka heboh sendiri.
-----
Written by : Asyiah Muzakir
Instagram : @asyiahmuzakirGimana? Tertarik buat baca ceritanya? Yuk next!😍🤗
KAMU SEDANG MEMBACA
RESIGN [On Going]
RomanceKetika Eliza mulai mempertimbangkan untuk resign dari Alfarez Group. Bosnya yang anoying, Adnan Alfareza, datang mengajaknya menikah dengan menawarkan mahar 20% saham dan jaminan 30% saham jika mereka sampai bercerai. Lalu apakah Eliza setuju? "Eliz...