10 April 2040
Setelah berhasil menciptakan manusia bertanduk kambing tembaga, dalam waktu yang sangat cepat pula mereka berhasil meningkatkan dosis (Obat/Zat) yang membuatnya semakin sulit untuk di tahan oleh tubuh objek.
Namun dalam waktu yang singkat itu juga, hanya dalam kisaran 3 tahun mereka berhasil menciptakan manusia bertanduk kambing perak. Tapi itu bukanlah hal yang mudah, ada banyak korban yang berjatuhan hanya demi mempertahankan project ini. Dan menyedihkannya lagi adalah mereka menggunakan anak-anak sebagai kelinci percobaan.
Kenapa harus anak-anak? karena seperti yang kita tahu bahwa anak-anak memiliki tubuh yang masih muda, organ yang bagus, dan tubuh mereka masih dalam tahap pengembangan yang di mana itu sangat memudahkan hal (Obat/Zat) ini untuk menyatu dengan DNA mereka.
Tapi jangan salah, meski bisa di katakan mudah... itu masihlah sangat sulit dan beresiko. Pastinya! 'mereka' yang tidak bisa menahannya akan mati dengan sangat menggenaskan.
Setelah dosis di naikkan, mungkin ada sekitar 148 anak yang gugur, dan 2 yang lolos. Uniknya, tubuh dari anak-anak yang tewas ini mulai di tumbuhi bulu berwarna biru kehijauan, sedangkan mereka yang berhasil mengamuk tak terkendali.
Ribuan penjaga menjadi korban, namun dengan berbagai usaha akhirnya mereka berhasil di amankan. Dan setelah beberapa saat, mereka pun mulai sedikit menjinak.
Dr. Fera mulai mendekati mereka berdua secara perlahan, penolakan tentu terjadi. Tapi dengan teknik dan ketrampilannya yang hebat , dia akhirnya berhasil mendapatkan kepercayaan dari kedua anak itu.
Sedikit sulit di percaya namun mereka berdua memiliki daya tangkap yang sangat cepat, meniru dan belajar. Memahami teka-teki yang bahkan kami (Dokter) tidak bisa pecahkan. Jenius! bukan, tapi super jenius!!.
3 Mei 2040
Pemantauan terus dilakukan dari hari ke hari, sampai hari ini kami ingin melihat...siapa kah yang lebih kuat, perak atau tembaga?
Dengan pertanyaan semacam itu, akhirnya kami memutuskan untuk menggabungkan mereka kedalam sebuah ruangan tertutup dengan keamanan tingkat tinggi dan diawasi oleh 10 tentara nasional.
Mereka akan berada di sana selama 2 minggu dan akan di pantau oleh pengawas setiap 2 hari sekali. Kira-kira apa yang akan aku temukan (Lihat) dalam 2 mingu kedepan?
17 Mei 2040
Baiklah, sesuai janjiku. Aku akan memberitahu kalian apa yang terjadi dengan anak-anak itu. Sebenarnya ini bukan sesuatu yang sangat luar biasa atau semacamnya.
Tapi setelah melakukan pemantauan selama 2 minggu terakhir, kami akhirnya menyadari bahwa ada sebuah perbedaan yang sangat mencolok di antara tembaga dan perak.
Baiklah, kejadian pertama terjadi di tanggal 6 Mei 2040. Maafkan aku karena lupa untuk membuat catatan di hari itu. Itu juga karena kejadian ini membuat semua orang, termasuk aku menjadi sibuk untuk menahan mereka bertiga.
Apa yang sebenarnya terjadi? HAHAHA, meski mereka memiliki kekuatan yang berbeda dari manusia normal, tapi tetap saja... Anak masihlah seorang anak, mereka senang bermain dan terkadang mungkin berkelahi.
Yah, dan itu lah yang terjadi.
Tanduk perak merasa bahwa dirinya lah yang paling hebat karena berhasil menahan dosis yang telah di tambah (Naik), lalu mengolok-olok tembaga yang di anggap lemah. Bukan cuma itu, pengarus jumlah, 2 anak yang bermain tentu tidak akan merasa kesepian di bandingkan dengan 1 anak yang terasing dan di rendahkan oleh jumlah yang lebih banyak (2 anak).
KAMU SEDANG MEMBACA
My fragile little horn
Fantasyrasanya baru kemarin, ketika dia masih memanggilku 'mama' dengan suara kecil nya, dan tangan kecil itu memeluk pinggang ku bahkan ketika aku berusaha untuk menolaknya. * tolong katakan padaku, orang tua mana... yang tega melihat anaknya sendiri aka...