20

15 1 0
                                    


Teman-temanku bilang kalau aku punya dua kepribadian yang berbeda ketika mereka bercerita denganku secara langsung, juga ketika mereka bercerita denganku melalui via chatting, katanya kalau via chat aku itu lucu, gemesin, bisa membuat orang-orang tertawa, pokokny jadi pribadi yang ramah tamah deh... Tapi perbedaan itu terlihat jelas ketika mereka bercerita denganku secara langsung, aku hanya berkata satu kata dua kata, lalu tersenyum dan terdiam, singkatnya lebih banyak mendengarkan dari pada mengutarakan. Entahlah, tapi inilah sifatku.

Jadi, gini yaa teman-teman, untuk kalian yang bingung dengan pribadiku, aku itu dominan memiliki sisi introvert, aku lebih senang menyendiri dari pada berkumpul di tengah keramaian karena rasanya capek aja gitu seperti hilang tenaga, aku juga lebih dominan mendengarkan dari pada mengutarakan (suka bercerita juga sih, tapi ngga ke semua orang, yaa paling satu orang aja, lebih banyaknya menulis) aku lebih suka menulis dari pada berbicara, makanya aku lebih cepat merespon jika bercerita via chat karena salah satu hoby-ku memang menulis, sebab aku sdah menganggap tulisan adalah teman berceritaku, jadi ketika aku lagi happy, sedih, kecewa, resah, gunda gulana, aku memutuskan untuk menulis dari pada bercerita karena dengan menulis aku bisa bercerita apa saja, tentang siapa saja tanpa harus melibatkan orang lain, bahkan sudah terlalu sering aku menangis sambil menulis, tapi setelah itu rasanya lega aja gitu, Serasa ga ada beban pikiran.

30-05-22

Magic Shop Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang