" Nengok kesini dong, serius banget." ucap seorang pria sambil mencubit pipi perempuan disamping nya." Masa kamu lebih tertarik sama buku daripada aku."
" Iih apa sih centil banget, sakit tau." jawab nya masih serius dengan buku yang dipegang nya.
Di ambil buku itu dari tangan nya " Aku ada disini malah dicuekin, katanya kangen."
" Siapa juga yang kangen,PD banget. iihh balikin buku nya. Andraaaaa." ucap si perempuan sambil merajuk kepada pria disamping nya.
" Nanti kalau kita udah lulus aku janji bakal ngelamar kamu. " janji pria itu.
" Jangan terlalu yakin, kita ga tau apa yang akan terjadi nanti." jawab perempuan.
" Kamu jangan sedih, aku janji gak akan ninggalin kamu. Walaupun mama masih belum setuju sama hubungan kita." ucap si pria meyakinkan seseorang disamping nya.
*****
" Kalau kamu butuh uang bilang sama aku, jangan menjual diri seperti itu. Memalukan!!"
" Jangan sentuh aku dengan tangan kotor mu!"
*****
Buuk, seketika badan ku jatuh ke tanah. Ardi memukul tepat di perut ku.
" Brengsek lo!Jangan muncul lagi di depan Manda, gw gak akan ragu buat lo tambah bonyok!!"
" Pergi sana ke nyokap lo yang licik itu!"
**********
Damn, mimpi itu datang lagi. Kejadian empat tahun yang lalu terus membekas di pikiran nya. Masih jelas di ingatan ketika aku menuduh Manda berbuat hal yang memalukan. Dia nangis mendengar semua tuduhan ku.
Seharus nya aku tidak percaya begitu saja dengan perkataan mama, seharus nya aku bisa berfikir jernih dan tidak dibutakan amarah. Setelah satu tahun aku dibutakan oleh amarah akhir nya aku tau kenyataan sebenar nya. Ternyata itu semua skenario mama agar kita berpisah. Sakit rasanya mengingat itu lagi tapi rasa sakit ini tidak ada apa apa nya dibandingkan sakit hati dan kecewa dia terhadap kun Bagaimana mungkin seorang Manda yang polos dan sederhana berubah menjadi matre ketika bapak nya sakit. Seorang Manda yang suka menolak ketika aku akan menjemput nya di kampus, dia lebih senang naik kendaraan umum dan tidak mau menerima kartu kredit pemberian dari ku sangat berbeda dengan mantan mantan ku yang sengaja memanfaatkan kekayaan ku. Manda yang selalu dengan senang hati membuatkan ku cupcake ataupun puding kalau aku ke rumah nya.
Tuhan, if i could turn back the time mungkin sekarang aku sudah menikah dengan nya. Maafkan aku Manda, aku memang bodoh dan pengecut. Tidak berani minta maaf,yaa aku tidak berani bertemu dengan mu. Aku takut sudah tidak ada lagi senyum dan maaf mu buat ku.
Maafin aku Manda.

KAMU SEDANG MEMBACA
Is it love?
RomanceApa jadinya kalau orang tak dikenal yang sudah kamu marahi,ternyata dia client mu? Pertemuan pertama yang aneh itu berlanjut sampai ke masalah serius.Seorang Manda tidak pernah menyangka bahwa pria yang ia marahi itu akhirnya menjadi seseorang yang...