Ruangan yang semula rapih dan bersih. Kini terlihat begitu berantakan, kertas berserakan dimana-mana. Beberapa pecahan kaca seperti hiasan lantai berbahan dasar keramik putih bahkan berceceran diberbagai sudut.
Seorang wanita muda datang memasuki ruangan itu.
"Oh my god. Kamu gila ben?". Wanita itu menutup mulutnya kaget karena melihat ruangan kerja beny menjadi seperti kapal pecah. Dia berjalan penuh hati-hati untuk sampai kedepan meja kerja laki-laki yang kini seperti terlihat tengah frustasi.
"Mau apa kamu kemari hah?" Bentak beny.
"Jawab dulu pertanyaanku, kenapa kamu menghancurkan ruanganmu dan mengubahnya seperti kapal pecah?"
"Bukan urusanmu". Beny menjawabnya dengan nada ketus.
"Oh ya? Yakin kamu tidak mau bercerita kepadaku? Siapa tahu aku bisa membantu. Apakah ini ada kaitannya dengan wanita yg dijodohkan denganmu?". Tebak wanita itu.
"Darimana kamu tahu?"
"Aku mengenalmu lama beny. Bukan satu bulan ataupun dua bulan. Kita berteman hampir 5 tahun. Apa kau lupa hah? Siapa lagi kalau bukan karena dia."
"Lalu apa yang akan kamu lakukan untuk membantuku?"
"Ceritakan dulu semuanya."
Detik itu juga, beny menceritakan semua yang terjadi pada hubungannya dengan cellya. Hingga masalah yang membuatnya benar-benar frustasi termasuk berita tentang pernikahan cellya dengan rekan bisnisnya.
"Kenapa kamu tidak membatalkan kerja sama dengannya?" Ujar sahabatnya.
"Kau gila. Aku sudah menandatangani kontrak kerja sama yang memberikan keuntungan besar bagi perusahaan papahku. Jika aku membatalkannya, yang ada perusahaan papahku rugi besar dan cepat atau lambat akan terjadi kebangkrutan. Kau pikir aku mau jadi anak durhaka kepada orang tuanya."
"Hmm benar juga. Apa sebelumnya kamu sudah melakukan sesuatu?"
"Sudah. Dan hasilnya sama sekali tidak berguna."
"Baiklah. Aku akan membantumu kali ini, tapi kamu juga harus mengikuti caraku. Hilangkan sifat keras kepalamu dan juga rasa ingin memilikinya yang begitu besar. Lakukan perlahan dan buat dia nyaman dengan perubahanmu meski itu hanya pura-pura. Urusan suaminya, biar aku yang atur". Kata si wanita. Wanita itu mengeluarkan satu batang rokok dan menyalakannya, lalu menghisapnya perlahan.
"Sialan. Kenapa kamu merokok diruanganku?"
"Ruangan yang sudah berubah jadi kapal pecah. Hahahaa masih pantas disebut ruangan?". Ejek si wanita.
Beny mendekat kearah wanita muda dengan pakaian sexy-nya yang kini sudah berdiri didepan meja kerjanya.
"Kamu selalu bisa aku andalkan". Beny mencium pipi wanita itu sambil memegang pinggang-nya.
"Tentu saja. Jangan panggil aku Revina, jika aku tidak berguna menjadi temanmu". Wanita itu menjawab dengan meniup asap rokok-nya tepat didepan muka laki-laki tampan yang sudah menjadi sahabatnya selama kurang lebih lima tahun ini.
"Kapan kita akan memulai rencananya?" Tanya beny penasaran.
"Tentu saja secepatnya bodoh. Kamu menyimpan foto suaminya?"
Laki-laki itu mengeluarkan smart phone miliknya. Lalu, membuka email masuk dimana orsng suruhannya mengirimkan foto-foto itu.
"Nih". Beny menyodorkan hp miliknya dengan malas kepada sahabatnya itu.
Revina memindahkan rokok dari tangan kanan ke tangan kirinya. Kemudian membuka hp itu untuk melihat foto laki-laki yang dimaksud oleh beny tersebut.
KAMU SEDANG MEMBACA
UNEXPECTED LOVE (Complete)
RomanceSemua terjadi karena ketidak sengajaan. Pertemuan antara RIFALDI ARYA ATMAJA dengan seorang gadis cantik bernama CELLYA THOMAS. membawa sebuah bencana yang akhirnya membuat mereka terpaksa menikah tanoa dilandasi cinta. Rifaldy adalah laki-laki yan...