Kata orang,
Bahagia itu sederhana.
Sesederhana kita tersenyum.
Kata orang,
Bahagia itu melihat orang lain bahagia.
Iyakah? Benarkah? Yakinkah?
Menurutku tidak.
Mungkin benar kata yang terucap seperti itu,
Namun, bagaimana dengan hatinya?
Hati yang selama ini selalu egois.
Selalu menginginkan kebahagiaan untuknya.
Hati yang selalu akan marah,
Ketika mengetahui orang yang ia sayang bersama orang lain.
Orang lain yang bisa membuatnya tertawa lebar.
Tawa yang saat bersama hatimu tak pernah terlihat.
Oh, lalu siapa yang jahat disini?
Apakah dirinya yang bahagia dengan orang lain,
Atau hatimu yang egois itu?
Terkadang hati kalah dengan otak.
Jujur saja dengan perasaanmu.
Hati tau mana yang bercanda dan serius.-aurelias-
141117
♡♡♡Merasa di PHP ga sama judulnya? maaf ya aku sengaja😅
Sumpah ini bener2 gatau kenapa kalo udah kepikiran judul+isi yg bahagia ntar akhir2nya ya galau🙄
Mungkin karena cuman ada 'kata hati' kali ya bukan 'kata otak'😄 *garing.
KAMU SEDANG MEMBACA
Eunoia
Poetry{Eunoia [kb, yunani] : pemikiran yang indah, pikiran yang baik} Beberapa puisi yang mungkin bisa menjadikan perantara dan penyampai kata yang tak bisa kau ungkapkan.