Mereka masih terdiam, Sehira masih menatap lurus kedepan pada saat Angga menundukkan kepala nya dibahu Sehira. Angin bertiup kencang malam itu, mungkinkah jawaban dari pertanyaannya akan terjawab hari ini?
"Di hari anniversarry kita ke 6 tahun, lo nungguin gue kan?"
"Hah..?" Sehira kemudian mengingat hari itu, hari yang menyakitkan untuk Sehira, hari dimana dia dilukai oleh orang yang paling ia sayangi dan orang paling ia percaya. "ya gue nungguin lo.. sampai malam, dingin, sepi dan sunyi.." lirihnya sambil menangis.
"Ya, maaf se.."
"Kenapa ga kenapa?" tangisan Sehira semakin memuncak.
"Pada saat itu, keluarga gue mendapatkan masalah se, masalah yang benar benar rumit.." ia terdiam sebentar. Lalu ia bangkit "Maaf hari itu gue gak datang" Anggapun tersenyum pada Sehira, untuk pertama kalinya setelah sekian lama.
"Angga.." lalu Sehira menatap Angga begitupun dengan Angga "Benar sekali, saat itu banyak hal yang terjadi di kehidupan Angga, masalah yang lebih besar dari gue, meski gue udah tau tapi..." katanya dalam hati. "Maaf Angga, gue terlalu sensitif dan terlalu banyak nanya sama lo"
"It's okay"
"Kita pulang sekarang?" Sehira tersenyum dan Anggapun tersenyum. Akhirnya mereka pulang, jalan berdampingan di malam hari. Melihat indahnya kota bandung dan ramainya kota bandung saat malam. Benar benar hari itu, Sehira menginginkan jawaban yang detail, tapi nampaknya Angga belum kuat menjelaskannya dan belum bisa untuk memberitahukan pada Sehira. Sehira memaklumi itu, karena sesuatu yang sulit dijelaskan, butuh waktu..
"Gue naik angkot duluan ya Angga?"
"hmm"
"Angga" teriaknya. Anggapun membalikkan badannya. "Hari ini lo mau makan malam bersama kan?"
"Heh?!"
"eh jangan bilang eh gitu, kak gean bakal datang dan buatin lo makanan benarkan?"
"Ah iya, kakak gue bakal datang" katanya sambil menggarukkan rambutnya."Yaudah bye bye!" serunya sambil melambaikan tangan dan tertawa pada Angga. Senyuman Sehira yang manis, mungkin akan membuat Angga rindu, rindu masa lalunya..
Sehira menaiki angkutan umum yang berhentidihadapanya. "Gue bahagia banget, hari ini gue berhasil dapat jawaban, walaupunsedikit, tapi gue seneng Angga bisa cerita lagi kegue" katanya dalam hati.

KAMU SEDANG MEMBACA
Why ?
Dla nastolatkówCinta.. hadir disaat yang tak terduga. Cinta hadir dengan beberapa alasan Entah untuk membahagiakan ...