If I Hope•30

2.2K 89 3
                                    

"Please stop ask me if i'm okay
I'm getting tired of lying. "

***

2 Tahun Kemudian

Arsy sudah lulus dari SMA Dharma Bakti. Dua tahun selama sekolah menengah, Arsy tetap sendiri. Teman-teman disekolahnya bahkan masih ada yang menghujatnya, mencacinya, dan mengucilkanya. Untunglah Karin dan Dilla sudah meminta maaf dan kembali seperti dulu.

Jangan tanya dimana Kalya. Saat memasuki kelas 11 ia pindah sekolah. Arsy, Dilla, dan Karin juga tidak tau dimana keberadaan Kalya sekarang.

Oh iya Jassmine! Jassmine sekarang dekat dengan Arsy. Jassmine sebenarnya sangat baik dan  perhatian. Jassmine tidak segan segan untuk menjambak atau menampar seseorang yang menghujat Arsy, khususnya cewek. Sedangkan jika cowok,,,, Ahh--maaf ini sedikit lucu. Jassmine akan menendang 'masa depan' cowok itu. Sekedar info bahwa, Jassmine pernah berlatih Hapkido. Bayangkan saja betapa sakitnya.

Hal yang mengesankan selama akhir SMA ini adalah ketika Arsy bisa bernyanyi bersama pacarnya -- Devan. Walaupun banyak yang mencacinya tapi Arsy tidak peduli. Aurell mendapat nilai UNBK ke-2 terbaik se-provinsi. Arsy sangat bangga dengan kakaknya. Revan? Dia seperti biasa, selalu populer dikalangan wanita. By the way  tidak ada yang tahu bahwa Arsy dan Revan adalah saudara. Mereka hanya tau bahwa Arsy bersaudara dengan Aurell.

Untuk sekarang, Arsy disibukan untuk mencari universitas. Aurell sedang kuliah di Harvard bersama dengan Revan dan juga Jassmine. Devan berada di Oxford.

Setelah lulus SMA Arsy tinggal di US bersama Jacob dan Revan. Arsy kembali ke Indonesia karena menemui undangan pernihakan dari kedua orang tuanya yaitu Ferro dan juga Darra. Dua tahun berlalu cukup membuat keluarga Arsy kembali seperti sedia kala.

Di tempat ini, semua orang sedang berbahagia. Apartemen dipenuhi oleh ribuan manusia yang diundang dalam acara pernikahan.

Hal yang sangat diimpikan oleh Arsy akhirnya terwujud. Mama dan Papa nya berbaikan dan memilih untuk menjalani hidup kembali dengan hal baru. Dan sekarang ia kembali mendapat kasih sayang dari seorang kakak. Arsy dan Aurell mereka kembali bersama.

Hari ini, Arsy telah diumumkan sebagai putri dari seorang miliuner yaitu Jacob Elington. Hal ini sungguh membuat semua orang terkejut. Diketahuinya Arsy sebagai anak bungsu dari Fernando group masih hangat ditambah lagi kenyataan yang sebenarnya bahwa Arsy adalah putri dari Jacob Elington. Banyak isu yang beredar dan bermacam macam pula gosipnya. Arsy tidak ingin ikut campur dengan berbicara didepan wartawan. Pikir Arsy. Cukup sekertaris Jacob---Pak Saka yang angkat bicara.

Sudah dua tahun waktu berjalan, Arsy masih terkejut karena mendapatkan kejutan yang sama sekali tidak ia sangka. Sekarang ia telah mengetahui siapa ayah kandung nya dan seorang kakak yang selama ini selalu didekatnya bahkan dicintainya. Sungguh Arsy masih sangat tidak menyangka mengetahui kenyataan ini.

Arsy menghubungi Aurell yang masih berada di rumah. Menyuruhnya, agar cepat datang dan berkumpul bersama. Aurell baru saja sampai Indonesia setelah perjalanan panjang dari Amerika Serikat.

"Iya sabar gue lagi nyari kunci mobil." ucapnya terakhir sebelum Arsy tutup sambungan teleponya.

Devan menggenggam tangan Arsy. Tangan seorang gadis yang sangat ia cintai. Sungguh bahagia berlimpah ia dapatkan dari tuhan hingga membuat Devan tidak berhenti untuk selalu mengucapkan syukur.

If I Hope ✔️Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang