Hari yang sangat membahagiakan untuk Selma ketika ada seseorang yang datang dan mengisi hati kosong Selma.
Selma membangunkan tubuhnya lalu kakinya melangkah mengambil sesuatu dari almari besarnya. Setelah itu Selma masuk kedalam kamar mandi dan mengisi bathtub dengan air hangat. Di air tersebut ia beri sabun busa dengan aroma lavender.
•••
Selesai mandi, Selma keluar kamar menuju lantai bawah untuk masak mengingat Bi Inah tidak berada dirumah.
Setibanya di dapur, Selma memakai celemek yang tersedia setelah itu tangannya mengambil bahan-bahan dikulkas.
" Lo ngapain?" Tanya Revan yang tiba-tiba datang lalu duduk di sebuah kursi yang ada.
" Mau masak" jawab Selma yang masih sibuk dengan memotong bawang.
" Tumben mau masak"
" Ga ada bibi" sahut Selma.
Tak lama kemudian Selma telah selesai dengan acara masaknya. Makan malam, dia memasak ayam geprek kesukaan Revan.
" Nih, cobain" kata Selma sambil menyodorkan sebuah piring dan tertata daging ayam goreng disertai sambal diatasnya.
Revan menerimanya layaknya seorang juri yang akan mencicipi masakan tersebut. Tangannya mengambil garpu dan pisau kecil untuk memotong daging ayamnya.
" Mau makan aja banyak gaya" celetuk Selma sambil melihat ekspresi wajah Revan.
" Masakan pertamamu harus enak" sahut Revan lalu memotong daging ayam tersebut dan memakannya.
Revan memincingkan matanya memandang kearah Selma yang mematung dengan tampang muka polosnya.
Terlihat beberapa tetes keringat meluncur di dahi Selma. " Hmm" gumam Revan lalu memandang kearah piring didepannya.
" Kau tak mau makan? Ini lumayan enak" kata Revan lalu mengambil piring kosong dan mengisinya dengan nasi.
Selma bernafas lega, karna masakannya tidak terlalu buruk. Lalu dia melepaskan celemek yang dikenakan lalu ikut duduk disamping Revan.
Hampir lupa dengan minimnya. Selma kembali berdiri menuju kulkas untuk mengambil minum. Dikulkas cukup banyak minuman jus, Selma jadi bingung Revan mau yang mana.
" Minum apa?" Tanya Selma sambil memandang kearah Revan.
" Susu coklat, pake es batu" jawab Revan yang sekarang sedang melahap makanannya.
Selma pun mengambil dua gelas lalu mengisinya dengan susu coklat dan es batu. Setelahnya Selma membawanya kepada Revan.
Selma langsung meletakkannya di meja lalu ia mengambil piring dan mengisinya. Setelah itu, Selma melahap makanannya.
•••
Makan malam sudah selesai 10 menit yang lalu. Sekarang Selma berada di kamarnya, lebih tepatnya dia sedang belajar di meja kesayangannya.
Beberapa minggu lagi akan ada ujian semester disekolahnya untuk itu, dia mempersiapkannya dari sekarang. Satu tugas fisika dari guru killer dikelasnya membuat otak Selma berputar. Dia terus berpikir untuk memecahkan soal tersebut. Otaknya ia paksakan agar bisa mengerjakan soal tersebut.
" Akhh!" Selma mengerang frustasi karena tak dapat mengerjakannya.
Menyerah. Selma memilih berjalan menuju kasurnya lalu segera tidur. Matanya menutup dan Selma mulai memasuki alam mimpinya.
•••
Pagi pukul 5 Selma telah bangun dari tidurnya. Tidak biasanya dia bangun pagi seperti ini. Kakinya melangkah menuju kamar mandi untuk mencuci muka. Setelah itu Selma turun ke lantai bawah untuk masak di dapur.
KAMU SEDANG MEMBACA
Bad Girl vs Ketua OSIS
RomanceMohon hargai penulis: END Selmatiranika Adinata yang kerap disapa Selma terpaksa dapat bertemu dengan ketua OSIS. Gadis dengan paras cantik bak dewi Yunani dengan sifat nakal dan seperti orang yang tidak memiliki etika samasekali. Namun siapa sangk...