4. Percakapan Dengan Alien

53 6 0
                                    

Percaya tidak kalian dengan adanya alien di luar bumi? Kalau aku yang ditanya, jujur jawabannya tidak.  Namun terkadang, aku suka berandai. Seandainya nih, alien benar-benar ada di dunia ini, mereka berkunjung ke Bumi dan manusia hendak membeli teknologi senjata darinya, mungkin akan seperti ini akhirnya.
***
"Aku ingin membeli teknologi canggih dari planetmu," ucap manusia bumi.
"Tidak masalah. Tapi, berikan barang paling berharga di planetmu dulu. Baru kita bisa transaksi," balas alien yang berasal dari planet Saturnus.
"Oke," balas manusia menyetujui kesepakatan.

Manusia lantas memperlihatkan sebongkah batu yang berkemilauan diterpa cahaya matahari. Ia dengan semangat menjelaskan batu itu adalah batu terindah dan termahal di Bumi.
"Batu yang berkemilauan ini kami namakan berlian," jelas manusia Bumi sambil meletakannya ke tangan alien.

Wajah si alien menggelap.
"Lupakan transaksi ini! Kami tidak butuh benda terkutuk itu. Benda itu selalu jatuh dari langit dan memenuhi tanah kami. Kami bahkan memerlukan sumber daya yang tidak sedikit untuk membersihkannya."
Kemudian, sang alien meninggalkan bumi dan tidak pernah kembali lagi.
Manusia Bumi hanya bisa termangu, menatap makhluk asing itu pergi menjauh. Manusia Bumi akhirnya sadar,
Apa yang mereka anggap berharga di dunia ini terlihat berharga hanya sebatas konsep pemahaman, bukan berharga dalam artian sebenarnya.

Kaleidoskop - 3 Menit Untuk SelamanyaTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang