Part 24

19.3K 769 12
                                    

Maaf teman-teman baru bisa update lagi, karena saya tidak ada waktu untuk nulis, mohon di maklumi ya😊

Maaf jika ada bahasa yang tidak sesuai, mohon di maklumi, jangan lupa berikan vote dan komentar juga☺️

Selamat membaca, semoga teman-teman semua terhibur dengan cerita saya yang masih banyak kekurangan ini☺️
______________________________________

Di ruang ICU rumah sakit ternama dikota Croydon terlihat seorang pria yang terbaring dan dipenuhi oleh alat-alat rumah sakit di tubuhnya

"Vano sampai berapa lama lagi dia akan sadar" ucap seorang pria paruh baya yang bernama Vernon Baruch  kepada dokter yang menangani Allardo, ya yang sedang terbaring di brankar ICU itu adalah Allardo yang di selamatkan oleh Vernon

"Aku belum bisa memastikannya ver, sebaiknya kita berdoa agar dia cepat sadar dari komanya, apa kau telah menemukan keluarganya?" ucap Vano yang tak lain adalah sahabat Vernon

"Iya van, tapi aku belum menemukan identitas dan juga keluarganya" kata Vernon

"Kasihan sekali dia" ucap Vano

Vernon hanya mengangguk sambil memandang allardo dari luar kaca ruang ICU

"Kalau begitu aku pergi dulu, sebentar lagi aku ada operasi" kata Vano

"Baiklah van, terima kasih kau mau membantu ku" ucap Vernon

"Tidak apa-apa, kau ini seperti dengan orang lain saja" kata Vano sambil menepuk pundak Vernon kemudian langsung pergi meninggalkan Vernon

Flashback on

Vernon sedang mencari salah satu dombanya hilang disekitar peternakan, tiba-tiba datang seorang pria paruh baya menghampirinya

"Hai ver, kau seperti sedang mencari sesuatu" kata pria itu yang bernama Nicholson menyapa Vernon sambil turun dari mobilnya

"Aku sedang mencari dombaku, salah satunya hilang"

"Oh, tadi di pinggir jalan raya aku ada melihat seekor domba, aku tidak tahu itu milikmu atau bukan, coba kau lihat saja ke arah jalan raya yang mengarah ke kota London"

"Terima kasih Nic telah memberi tahuku"

"Sama-sama, oh iya aku hampir lupa, ini ada cake kesukaan Katy, tadi aku mampir ke toko kue biasa" ucap Nicholson sambil memberikan paper bag

"Oh, terimakasih Nic, kau selalu saja memanjakan Katy" ucap Vernon

"Kau ini bisa saja, Aku sudah menganggap Katy seperti putri ku sendiri, kalau begitu aku pulang dulu ya" ucap Nicholson sambil masuk kedalam mobilnya

"Baiklah, sekali lagi terima kasih Nic" ucap Vernon sambil melambaikan tangannya, dan Nicholas mengangguk sambil tersenyum

Lalu Vernon pergi ke arah jalan yang dikatakan oleh Nicholson tadi, ia mulai mengendarai mobil pick up nya

Setelah sampai di tempat tujuan, Vernon turun dari mobil dan mencoba mencari dombanya di sekitar semak belukar, namun ketika Vernon sedang berjalan, ia tidak sengaja menginjak sesuatu, lalu ia melihat kebawah apa yang sedang ia injak, dan betapa terkejutnya Vernon saat melihat seorang pria yang tergeletak di tanah dengan darah yang telah mengering di kepala dan suitnya, melihat itu Vernon langsung menolong pria itu dan membawanya ke mobil kemudian membawanya ke rumah sakit di kota Croydon

Setelah menempuh perjalanan selama kurang 20 menit, Vernon sampai di rumah sakit

"Vernon sedang apa kau disini" sapa Vano yang tak lain adalah sahabat Vernon yang berprofesi sebagai dokter di rumah tersebut

"Kebetulan kau ada disini, aku mohon bantu aku menyelamatkan pria itu"

"Siapa pria itu?"

"Oh itu, aku menemukannya di semak belukar di pinggir jalan raya, makanya aku membawanya kesini"

"Oke baiklah, kau tunggu saja di luar, aku akan berusaha menyelamatkannya"

"Baiklah, terima kasih Van"

Dan Vernon hanya mengangguk, lalu ia menghubungi istrinya dan menceritakan kepada istrinya

Flashback end
______________________________________
Maaf ceritanya pendek, tapi, besok akan update lagi kok☺️

Terima kasih telah membaca

Maaf banyak typo mohon di maklumi☺️☺️

My Ex HusbandTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang