Bell pulang sekolah pun berbunyi, pertanda pelajaran akan di akhiri.
Semua siswa siswi keluar dari kelasnya, hendak pulang kerumah masing masing.
Begitu juga Kekey, Reina dan Widya. Mereka semua kini sedang berada di gerbang sekolah menunggu jemputan masing masing. Eh tidak, hanya Reina dan Kekey saja, bukan mereka semua.
Saat sedang menunggu, tiba tiba hp Kekey berbunyi tanda ada yang menelponnya.
Bunda❤️ is Calling📞
Tertera nama disana bahwa Bundanya menelponnya.
Kekey pun segera mengangkat telepon tersebut.
"Hallo Bun? Ada apa?"
"…"
"Oiya Kekey lupa. Ga bisa di undur Bun?"
"…"
"Yahh, Kekey punya janji sama temen Kekey juga Bun.."
"…"
"Harus sore ini gitu? Hm. Yaudah Kekey ikut."
Tuttt..
Telepon di matikan sepihak oleh Kekey, ia kesal akan bundanya.
"Kenapa Key?" Tanya Reina.
"Kek nya ada masalah ya?" Tebak Widya.
"Hmm.. Gue gabisa ikut jalan jalan bareng kalian nanti, gue di suruh ikut ke acara makan malam pertemuan sama Bunda. Padahal kan gue pingin ikut kalian.." Ucap Kekey kesegukan.
"Lah, yaudah. Kan masih ada hari lain Key. Biar nanti Gue sama Reina aja." Ucap Widya yang memahami Kekey.
"Iya, bener kata Widya. Gapapa kok kalo gue pergi tanpa lo. Kan masih ada besok besok Key." Ucap Reina mengusap bahu Kekey.
"Makasih yaa, tapi gue minta maaf banget. Gue ngerasa bersalah deh sama kalian" Ucap Kekey sambil menghapus air matanya.
"Masa gitu aja nangis Key. Tenang aja, kita gapapa kok:)" Ucap Reina.
"Gue pulang duluan ya. Bunda udah jemput tuh" Ucap Kekey dengan intonasi sedih.
"Udah.. Sana pulang lo" usir Widya.
Bukan marah, Kekey justru memasuki mobil dengan tertawa.
"Key, kok tertawa sih? Kamu gak gila kan?" Tanya Bunda.
"Ya nggak lah Bun. Yakali" Kata Kekey.
…
Sore ini Kekey sudah siap dengan Dress merah di atas lututnya. Dengan rambut yang di urai Curly menambah kesan Cute. Tak lupa pula riasan pada wajah Kekey membuat si empu terlihat sangat Cantik malam ini.
Kekey turun menuju ruang tamu, dimana si sana sudah ada Bunda dan Papanya.
"Key ini kamu? Ya ampun anak Bunda cantik sekali" Ucap Bunda sambil membolak balikan badan Kekey.
"Iyalah Bun. Kekey gitu." Jawab Kekey.
"Udah siap semua kan? Ayo berangkat." Ucap Papa nya Kekey.
KAMU SEDANG MEMBACA
Only you [End]
RomanceBagaimana jika kalian bertemu dengan seseorang yang sangatt Ngeselin, Sok ganteng, sombong, pemaksa dan idup lagi? Mungkin hidup kalian akan tersiksa ya. Begitu juga yang dialami oleh Keyla Aghata atau kerap di panggil Kekey. Seorang Siswi Cantik ya...