Chapter 41

1.9K 104 11
                                    

"Aku tidak tau mana yang lebih dahulu mendatangiku entah itu jodoh atau itu kematian?"

Tingg

Satu pesan masuk di ponsel zahra

Zahra yang sedang asik menghafal hafalannya pun langsung mengambil handphone nya di atas meja sebelahnya

Ternyata itu pesan dari kk nya, senyuman manis terpancar dari wajah zahra karena mengetahui pesan tersebut dari sang kk. Biasanya sang kk selalu memberikan pesan tentang cerita para sahabat ataupun cerita yang membuatnya termotivasi

Kakakuhhh Zulaikha❤
Rasulullah Pernah Menangis Selama 6 Jam Lantaran Berdoa Untuk Umatnya

Pernah satu saat Rasulullah menangis semalaman tanpa henti karena ummatnya. Apa yang membuat beliau menangis semalaman? Beliau menangis lantaran dalam shalatnya beliau membacakan Al-Quran Surat Al-Ma’idah surah ke 5 ayat 118 yang bercerita doa untuk umatnya yaitu untuk kita.

Beliau sholat sembari menangis sampai saat subuh tiba, Beliau selalu mengulang-ulang ayat ini:
“Jika Engkau siksa mereka, maka  sesungguhnya mereka adalah hamba-hamba-Mu, dan jika Engkau mengampuni mereka, sesungguhnya Engkaulah yang Mahaperkasa lagi Maha Bijaksana"

Lalu beliau memanjatkan ke dua tangan seraya berdoa “Ya Allah, umatku … umatku …” Lantas beliau menangis tersedu-sedu
Allah Ta’ala berkata pada Jibril, “Wahai Jibril, pergi serta temuilah Muhammad. Tuhanmu Maha Tahu. Saat ini tanyakan padanya, mengapa dia menangis?

Jibril menjumpai Rasulullah Saw untuk bertanya sebab musabab beliau menangis.
Rasulullah Saw berkata pada Jibril tentang kecemasan beliau pada umat beliau.
Jibril lalu melaporkan pengaduan Rasulullah itu pada Allah.

Dan Allah menjawab "sekarang, pergi serta jumpai Muhammad katakan kepadanya kalau Aku meridhainya untuk memberi syafaat pada umatnya serta Aku tidak akan berbuat jelek padanya. ”

Zahra
Serius zahra nangis baca ceritanya ka😭😭😭

Kakakuhhh Zulaikha❤
Kk pun sama, tiap liat cerita Rasulullah selalu menangis apalagi jika melihat tentang perjuangannya untuk Agamanya. Masyaa Allah sebegitu sayangnya Rasulullah kepada umatnya bahkan di hari kebangkitan kelak orang yang pertama kali ditanyakan oleh Rasullullah adalah umatnya BUKAN ISTRINYA, BUKAN ANAKNYA, BUKAN KELUARGANYA MELAINKAN UMATNYA! Tetapi apa yang kita perbuat? Jangankan untuk menghidupkan sunnah Rasul menghargai perjuangannya saja TIDAK BISA! Why? Kenapa? Apakah masih kurang perjuangan Rasullullah untuk kita sebagai umatnya? Banyak yang sering bilang jika cinta bertepuk sebelah tangan itu sakit, lantas bagaimana dengan Rasulullah yang cintanya bertepuk sebelah tangan? Yang hanya Rasullullah saja yang mencintai umatnya tetapi kebanyakan umatnya tidak mencintainya!

Zahra menangis semakin menjadi ketika melihat balasan dari sang kk nya itu.

Indra yang melihat istrinya menangis seperti itu merasa panik "Ra? Kamu kenapa nangis? Ada yang sakit? Perut kamu sakit? Atau apa ra?" tanya indra bertubi-tubi sambil memeluk sang istri

Zahra menggeleng lalu melepas pelukannya

Indra merasa heran, lantas zahra kenapa jika bukan menahan sakit?

"Kenapa sayangggg jangan buat saya panik kelimpungan seperti ini, saya takut kamu kenapa-napa" ujar indra sambil menghapus air mata zahra di wajahnya

Zahra memegang tangan indra yang berada di wajahnya itu "Zahra sedih baca wa dari ka zula yang isinya tentang Rasulullah yang menangis selama enam jam tanpa henti hanya karena kita... Ummatnya" ujar zahra sambil sesegukan

Ustadz Aku Jatuh CintaTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang