Pokoknya part ini wajib dibaca sampe abis yaaa. Ini termasuk part paling favorit di list aku😭
Happy reading!!
Insyaallah Saluna update besok yaa!
|Kembali-Raisa|
“Because i love you”
-Barra Sebastian Alexander
***
"Lima ditambah lima berapa?" Tanya Alisha pada Rey. Bocah kecil cowok itu mengangkat tangannya membentuk angka 5
"Satu dua tiga empat lima enam tujuh delapan sembilan sepuluh!!"
Alisha tersenyum. "Pinter, ayo isi"
"Nih kalo 7 dikurang empat berapa?"
"4!"
Alisha menggeleng "Salah ayo itung lagi"
"Tiga!"
"Nah bener. Dah selesai deh pr nyaaa!!"
Rey tersenyum dan menutup bukunya. Memang sudah mulai dari usia 3 tahun ini Zaidan menyekolahkan Rey di paud.
"Udah?" Tanya Marteen
Alisha mengangguk
"Ayo Rey katanya mau beli mobil kan?"
"Iyaa ayo kek!"
Alisha menahan tawanya. Sebenarnya Marteen belum kelihatan seperti kakek-kakek tapi karena Zaidan sudah punya anak terpaksa deh dipanggil kakek.
Setelah ayahnya dan keponakannya itu pergi, Alisha duduk di ruang tamu. Zaidan dan Aurel sedang kontrol kandungannya yang sudah memasuki usia 7 bulan.
"Al lusa kamu masuk sekolah ya?"
"Iya mah. Niatnya besok mau beli perlengkapan sama Maudy"
Tiara mengangguk. "Berarti nanti kalo udah kelas XII jam les nya ditambah ya"
Alisha langsung menoleh. "Hah?ditambah?"
"Iya lah kamu nanti kelas dua belas ngejar PTN kan"
"Iya si...terus berapa jam jadinya?"
"Paling 2 atau 2 setengah jam. Galama itu Al"
Alisha diam. Padahal mah dalem hati udah marah-marah. Les yang satu jam aja bosennya minta ampun apalagi dua jam.
"Mah, mamah dulu sama papah siapa yang ngedektin duluan?"
Tiara meminum tehnya. "Tumben kamu nanya gitu"
KAMU SEDANG MEMBACA
About Barra [TAMAT]
Fiksi Remaja"Ya emangnya salah kalo cewek ngejar cowok duluan?" Pertanyaan yang selalu Alisha jawab saat ia ditanya mengapa mengejar pria itu. Bukan, bukan tentang pria yang menemukan gadis cantik lalu merangkai kisah bersama. Bukan juga tentang perempuan yang...