Bismillahirrahmanirrahim
JANGAN BACA CERITA INI PADA WAKTU SHALAT DAN JADIKAN AL QUR'AN SEBAGAI BACAAN UTAMA!!!
Jangan lupa tinggalkan jejaknya readers...
Author sangat mengharapkan vote and coment dari pada readers terhormat
***
" Assalamu'alaikum ukhtiku tercinta" sapa aqila pada mila yang sedang ngos ngosan karena baru sampai di sekolah pagi ini
" Wa'alaikumussalam sisterku tersayang" ucap mila kemudian mereka bersalaman ala mereka.
Sedangkan shela sama rahma belum keliatan puncak hidungnya nih. Entah belum datang atau entah udah di kelas.
Karena rumah mereka dekat makanya mereka selalu samaan sekolahnya beda sama aqila dan mila
" eh sis, lo bawa bukunya banyak banget. Itu yang tebal buku apaan?" tanya mila memperhatikan teman tersayang nya itu yang lagi mendekap buku tebal bat dah. Setebal rasa rindu mila dengan bakwan kantin waktu hari libur
" ini buku sejarah lah tingkerbel. Lo emang nggak bawa?" tanya aqila
" bawa kok. In-" omongan mila terpotong karena ketika dia memperhatikan tangannya, yang ada cuman satu buah buku tipis, buku sejarahnya nggak ada
" hah!? Buku gue mana? Tadi gue bawa kok" ucapnya kemudian aqila juga membantu buat cari tuh buku
" Astaghfirullahaladzim itu dia qil. Dekat gerbang. Hehe jatuh deh kayaknya tadi" ucap mila terkekeh dan sedikit takut dipelototin sama aqila karena aqila paling nggak suka sikap mila yang kayak gini. Masa buku tebal aja jatuh nggak tau
" Apa!?" tanya aqila
" eh. Hehe iya maaf aqila. Eh tapi lo kan teman gue yang paling sholehah, baik, cantik, pengertian, dan yang paaaalliiinnngg kita sayang, gue mau minta tolong dong, pliss kan gue berat jadinya kalau kesana ya lama. Ntar keburu bel lagi. Ya tolongin ukh ya" ucap mila dengan wajah memelas dan telapak tangan yang ia satukan.
" hufffttt... Yaudah deh. Daripada lo yang ambil dan ujung ujungnya juga gue yang harus turun tangan"
" nah... Pintar tuh"
" yaudah gue ambil ya, yang itu kan" ucap aqila sambil menunjuk buku yang tergeletak tak berdaya, eh emang buku pake daya ya. Author aja aja ada deh. Wkwkwk.
Ya, buku itu terletak di dekat gerbang sekolah. Sedangkan aqila dan mila sudah berada di lorong kelas paling awal, nggak terlalu jauh sih
" eh ti, pegangin buku gue ya" ucap aqila berbalik lagi setelah berjalan beberapa langkah
Terkadang aqila juga manggil mila dengan panggilan 'ti' karena nama panjangnya adalah Mila Safitri tapi mila nggak suka dipanggil seperti itu" gue udah bilang lo jangan manggil gue ti. Apaan coba ti" kesal mila
" Astaghfirullahaladzim masih untung nggak dipanggil nama binantang ti"
" yaudah iya iya aqilaku sayang. Yaudah tolongin gue"
" iya"
KAMU SEDANG MEMBACA
IDGHAM BILAGUNNAH
Teen FictionBismillahirrahmanirrahim Sequel DEAR DOSEN BUCIN KULKAS Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh فَاذۡكُرُوۡنِىۡٓ اَذۡكُرۡكُمۡ وَاشۡکُرُوۡا لِىۡ وَلَا تَكۡفُرُوۡنِ Maka ingatlah kepada-Ku, Aku pun akan ingat kepadamu. Bersyukurlah kepada-Ku, dan...