45. Matrik Rindu

6 3 0
                                    

Matrik Rindu
Oleh: Noratul Emi Dan Endah Ayu Adisti

Kutukan rasa kian menjelma rindu
Mengatasnamakan temu berbicara perihal haru
Sebait harsa dieliminasi pada ribuan bayangan
Dinding kenangan telah retak bersama kepingan angan

Serpihan hati yang terkais 'tak lagi abadi
Rontaan dan tangisan berkolaborasi tiada henti
Bayang yang terdekap erat kini mulai lenyap
Rindu 'tak mampu retaskan temu dan saling bersitatap

Matrik yang 'tak akan pernah menarik
Kini, datang untuk mengusik
Simfoni harap yang pernah mengkritik
Perlahan kandas 'tak lagi unik

Rasa ambigu mengambil alih ragaku
Kelu dan pilu hadir di hati yang membiru
Bolehkah aku meminang detik pada sang waktu?
'Tuk sekadar meramu jamuan rindu pengobat gundahku

Aceh-Blora, 25 Januari 2020

Labirin IntuisiTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang