64. Monolog Asa

35 2 0
                                    

Monolog Asa
Oleh: Moch Abdul Aziz & Endah Ayu Adisti

Aku tersesat dalam labirin mimpi yang teramat gelap
Tak kutemui sebuih bintang yang gemerlap
Mengais asa meski mata mulai terlelap
Namun, jiwa dan semangat tetap saling bersitatap

Kurakit ulang kepingan harap satu persatu
Kutepis ocehan dan bualan yang tak patut digugu
Kubuang rasa ragu, mencoba melangkah meski sulit untuk bergerak maju
Biarlah semesta membisu menyaksikan gencatan gerilyaku

Izinkan aksaraku mewakili rasa inginku
Tertulis dalam secarik kertas tempat berlabuh ilusiku
Meski terasa pilu, namun kuyakin bahwa sembilu akan berlalu
Yakinku, citaku akan bertahta secara nyata, bukan sekadar igauanku

Bojonegoro-Blora, 6 Agustus 2021

Thank you friend Latteaz

Kamu telah mencapai bab terakhir yang dipublikasikan.

⏰ Terakhir diperbarui: Aug 11, 2021 ⏰

Tambahkan cerita ini ke Perpustakaan untuk mendapatkan notifikasi saat ada bab baru!

Labirin IntuisiTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang