48.🌸

214 40 11
                                    

Angin memang akan kembali tenang setelah memberikan tiupan kuat yang kadangkala menghancurkan semua yang ada disekitarnya. Memberikan keadaan buruk dengan segala yang berubah menjadi rusak. Walau ketenangan tersebut akan tiba,tapi suasana yang kacau sudah membuat hal yang semula tertata rapi menjadi berantakan. Hanya bisa berharap itu akan tersusun kembali dengan utuh setelah semuanya mulai membaik.

Tapi siapa yang tahu kapan badai itu akan datang kembali? Merusak kembali hal yang telah tertata itu menjadi hancur lagi? Semuanya tidak akan tahu hal itu akan terjadi suatu saat nanti.

Sehari,seminggu,sebulan,waktu terus berjalan....
Semuanya berlalu begitu cepat tanpa terasa karena hati yang merasa bahagia melupakan laju waktu yang terus bergerak tanpa sadar perlahan memberikan perubahan perubahan yang membawa seseorang menjadi lebih dewasa. Usia yang betambah dan juga hidup yang ditempuh mengantarkannya pada jenjang yang lebih jauh untuk menggapai angan serta cita.

Namun tetap saja sikap dewasa tak mengambil alih keegoisan diri dari hati. Walau persoalan yang terjadi sudah berlalu ,tetap selalu ada masalah lain yang muncul tiba tiba tanpa diduga atau yang memang sudah ada dalam rencana. Semuanya akan berakhir sama jika langkah yang buruk kembali terbawa,namun akan berakhir bahagia jika perasaan siap mengalah.

Ia berharap hal indah akan tiba dan ada untuk seterusnya.

Sorakan ramai dari para siswa memberikan rasa bahagia tersendiri didalam dirinya kala ia menatap pada siswa siswi yang tersenyum cerah dengan lembaran kertas bertuliskan pernyataan kelulusan. Semuanya tampak senang saling berkumpul pada kelompok pertemanan masing masing untuk memberikan tanda kenangan pada kemeja seragam sekolah dengan warna warni spidol yang mereka bawa.

Beberapa kali Sunoo tersentak kaget karena siswa yang datang tiba-tiba meminta tanda tangannya. Ia hanya memberikan apa yang diminta dengan senyum hangat yang merekah,seakan ikut merayakan hari kelulusan murid-muridnya.

Berdiri diam didepan ruang guru,masih dengan pandangan lurus ke tengah lapangan memperhatikan yang terjadi disana. Hingga senyumnya terukir semakin indah ketika sosok tinggi dengan seragam sekolah bersih dan rapi berjalan menghampirinya dengan senyum khas yang setengah tahun ini sudah memenuhi harinya. Walau banyak yang terjadi diantara mereka,tapi ia bersyukur setelah kejadian beberapa bulan silam saat ia masuk rumah sakit,Niki tak lagi menjadi sosok pengekang . Ia merasa bangga pada laki-laki remaja yang perlahan berubah menjadi dewasa tersebut. Hingga hubungan mereka berjalan baik seperti semula dengan sikap masing-masing yang saling terbuka.

Tubuh Sunoo sedikit terdorong kebelakang ketika lengan besar yang dilapisi kemeja sekolah itu memeluknya erat. Membuatnya mendadak cemas karena ini masih dalam lingkungan sekolah,tapi beruntung Niki mengerti dan langsung melepaskan pelukannya. Bibir tebal Niki itu tersenyum lebar menunjukkan surat kelulusannya sekilas kemudian memasukkannya begitu saja kedalam kantong almamater setelah melipatnya menjadi empat bagian.

"Nggak bangga sih,karena semuanya lulus. " Niki menipiskan bibirnya seakan mencibir dirinya sendiri dengan kelulusan yang ia raih.
"Bukan saya sendiri yang lulus." Lanjutnya membuat Sunoo hanya tersenyum dengan tatapan memperhatikan siswa lain,kemudian menatap Niki dengan alis bertaut.

"Kenapa nggak seperti mereka?" Niki menoleh menatap pada siswa-siswi yang masih saling memberi tanda tangan. Itu sebenarnya suatu tradisi anak sekolah jika merayakan kelulusan. Tapi ia merasa tidak tertarik dengan hal itu. Bukan karena tidak ingin bajunya kotor atau apa,ia hanya tidak memiliki seseorang yang penting untuk memberinya sebuah tanda tangan.

"Teman saya terlalu banyak untuk kasih tanda dibaju saya."

Niki menatap Sunoo lagi,mengeluarkan spidol hitam dari sakunya yang ia berikan pada wanita didepannya yang tampak mengernyit sebelum akhirnya mengangguk pelan dengan senyum hangat yang samar.

Look At Me( SunKi) Enhypen /END (Switch) Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang