Awal

25.9K 1K 5
                                    











Malam ini seorang gadis cantik yang berusia 17 tahun sedang menangis dikamarnya.

"Hiks... Kasian banget si wayara.. Mentang-mentang tokoh antagonis jadi dibenci begitu sama si jean..."

"Akhh tolol banget si jean!! Padahal si wayara cinta banget sama dia, tapi kenapa cintanya ga pernah dibales sih? Tolol ihh nyia-nyiain cewe sekece wayara!!"

Keylana putri utami adalah nama seorang gadis yang sedang menangis sambil memegang sebuah novel yang berjudul "Last breath" yang artinya Nafas terakhir.

"Penulisnya minta gua tampol hiks... Padahal antagonisnya keren.. Kenapa harus mati sih endingnya???"

Ya... Tokoh antagonis itu mati karena menyelamatkan tokoh utama perempuan yang sedari dulu dia bully, hingga tak sadar bahwa pangeran hatinya sangat membenci dia hingga nafas terakhir, dan itulah mengapa judul cerita itu adalah last breath.

"Akhh gua benci sama si cikal, mentang mentang tokoh protagonis endingnya pasti bahagia!!!"

"Kalo gua disuruh milih, mending jadi wayara apa si cikal... Fix gua bakal milih wayara!!"

"Jean nyebelin... Hiks" gadis itu masih saja menangis sambil menenggelamkan wajahnya dibantal hingga tak sadar bahwa dia sudah berada ditempat yang berbeda.











"Way... Bangun lo" ucap seorang perempuan cantik.

Key mengerjabkan matanya dan mendapati perempuan yang kira-kira berumur sama dengannya.










Next oke?!

LAST BREATH [END]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang