Pagi ini tubuh Caca terasa semakin hangat, tapi sangat nyaman. Ia segera membuka mata saat merasa tubuhnya sudah sedikit ringan . Ia sangat terkejut saat sadar ia tidak tidur di atas ranjangnya.
Di samping tempat dimana Caca tidur terdapat dua box bayi yang berisi dua bayi lucu. Caca segera berdiri dan mengambil satu persatu putranya .
"Hai baby kalian cari bunda ya," ucap Caca sambil menggendong kedua bayinya .
Kedua bayi itu tertawa saat mendengar ucapan Caca . Sesekali tangan mungil Jeno memainkan telinga saudaranya yang berbentuk seperti telinga serigala.
Terdengar suara langkah kaki seseorang yang akan masuk ke kamar milik Caca. Seorang maid masuk dengan dengan troli yang berisi obat, darah dan susu .
"Hyang mulia.......," Ucapan maid itu terpotong karena dia tidak sadarkan diri.
Prang....
Tanpa sengaja maid itu menabrak troli saat tubuhnya limbung. Hal itu membuat banyak maid yang berlari menuju ke kamar sang satu saat mendengar suara itu. Mereka semua di kejutkan oleh salah satu maid yang tidak sadarkan diri, jangan lupa Caca yang memangku kedua bayinya sambil tersenyum ke arah mereka.
"YANG MULIA TELAH SADAR," Teriak salah satu maid.
Suara maid itu menggema di seluruh istana Neoglas. Hal itu membuat ada sekitar tiga tabib yang terburu-buru berlari ke sana. Tidak lupa dua suami Caca yang terkejut saat mendengar suara maid itu.
Tiga tabib itu memeriksa kondisi fisik Caca tidak lupa memberi cairan lewat plug di tangannya. Ada satu juga yang memeriksa mata Caca saat ini. Hal itu membuat Caca sedikit tidak nyaman.
Kedua putranya sempat di kembalikan ke dalam box bayi oleh sang tabib sebelum di periksa. Saat ini hanya menatap ke arah sang ibu, mereka seakan penasaran dengan apa yang di lakukan oleh para tabib kepada ibunya .
"Apa ini tidak terlalu berlebih-lebihan? Aku hanya tertidur setelah melahirkan kenapa mendapatkan perawatan seperti ini? Lalu tempat tidur apa itu ?" Tanya Caca kepada para tabib.
"Yang mulia sebenarnya anda sudah tertidur selama enam bulan dan juga itu adalah tempat tidur khusus dilengkapi dengan alat kesehatan di dalamnya yang menjaga pasien dalam kondisi koma," Ucap sang tabib sambil menunjuk tempat tidur Caca tadi.
KAMU SEDANG MEMBACA
my double mate
Fantasíabagamana jika ada seorang manusia yang di takdirkan menjadi pasangan makhluk immortal yang sering dianggap sebagai cerita belaka seperti vampir atau werewolf . dan bagaimana jika ternyata pasangan takdir manusia tadi bukan hanya satu tapi dua, dan m...