18. Mesin Karaoke

61 17 20
                                    

Tandain typo~~

Sebuah ruangan yang cukup luas dipenuhi oleh para trainee dari Az Entertaiment, mereka berlatih dengan giat meski badan sudah terasa sakit semua.

"Aduh pak, ini masih lama gak? Udah encok nih." Juna mengeluh karena ia harus melakukan gerakan yang cukup sulit untuknya.

Ia harus berdiri sambil menekuk badan ke belakang 90 derajat, itu dilakukan untuk bagian break dance.

Karena pak Angga sedang mengatur trainee di sebelah kanan, ia tidak mendengar keluhan Juna barusan.

"Ayo cepet! Kamu tirukan yang sebelah kiri, kamu hadapnya kanan bukan kiri!"

"Kaki kamu kelihatan gak strong, lebarkan sedikit lagi!"

"Kamu sering gak singkron saat latihan, badan itu tegap!"

"Kasih ekspresi panggung dong, kamu ini datar banget mukanya kaya kanebo kering, gak pernah saya lihat kamu senyum apalagi ketawa."

"Bawaan dari lahir." Jawab trainee itu, dia begini kan sudah terbiasa jadi kecil, jadi terbawa sampai sekarang.

Pak Angga benar-benar fokus melatih di sebelah kanan, sedangkan yang di sebelab kiri sudah menahan pegal dan encok dari tadi.

"Aduh, keknya pinggang gue gak aman nih."

"Gue juga."

"Tangan gue pegel harus diangkat kek gini terus."

"Lo ngangkat tangan gue harus angkat kaki habis itu langsung split."

"Derita lo sih."

Jika trainee di sebelah kanan sedang berjuang membenarkan posisinya, trainee di sebelah kiri sedang berjuang menahan pegal di sekujur tubuhnya, dan itu tidak boleh berubah sampai semua melakukannya dengan benar.

"Jun, nih pinggang gue bener-bener pegel, Jun, tolongin gue, Jun." Naje memegangi pundak Juna yang posisinya memang dekat dengannya.

"Kalo gue bisa gue tolongin, ini badan gue juga pegel-pegel semua."

Naje mengingat-ingat kejadian tadi sebelum nasib mereka menjadi seperti ini.

Tadi saat pemilihan, Naje dan Juna memilih tidak menyertakan diri saat bagian Pre-chorus, mereka pikir tidak ikut bagian yang itu menguntungkan, ternyata malah sebaliknya.

Trainee yang tidak masuk dalam Pre-chorus akan diikutsertakan dalam bagian break dance tetapi dengan tarian yang sedikit lebih rumit.

FYI : Pre-chorus adalah bagian lagu yang berfungsi sebagai transisi menuju chorus. Pre-chorus adalah unit yang terpisah dan jelas dalam struktur lagu. Lagu-lagu pop sering menggunakan pre-chorus untuk menghubungkan verse dan chorus. Pre-chorus mulai muncul dalam lagu-lagu bait-chorus pada awal 1960-an.

"Gue kira gak ikut Pre-Chorus enak, malah lebih susah dari yang lain." Keluh Naje, ia menyesali keputusannya.

"Iya, Je, gue setuju." Juna menyetujui perkataan Naje barusan.

Jika Naje dan Juna sedang berlatih, Mahen, Azen, Haikal, Jeven, dan Kenzi malah hanya memandangi mereka berdua.

Sungguh kasihan.

"Bang Juna kayaknya udah capek banget." Ujar Kenzi.

"Keliatan gak sih? Bukan cuman Juna aja tapi yang lain juga, liat tuh yang di kanan gak bener-bener dari tadi." Mahen menunjuk menggunakan dagunya.

"Hen, lo sama Azen kemana tadi?" Tanya Haikal.

"Ke Jupiter." Jawab Mahen asal.

"Serius ah."

Seven DreamersTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang