Harusnya, next part PUEBI tentang tanda pisah, sih, berhubung kemarin tanda hubung. Tapi karena ada request dari Dizzysya untuk membahas penggunaan kata depan, jadilah part ini ter-publish😁
#ThanksForRequest😘Okay, ini, nih, materi tentang kata depan. Semoga bermanfaat😘
Kata depan, seperti di, ke, dan dari, ditulis terpisah dari kata yang mengikutinya.
Misalnya:
Kamu sedang berada di mana?
Aku menaruhnya di atas meja.
Uun sedang berjuang untuk menuju ke tengah bangunan itu.
Kamu mau kita ke mana?
Aku akan mencari buku itu ke sana.
Bella berasal dari Semarang.
Tas itu dibuat dari kain perca.
-Note-
Penulisan kata depan seperti di, ke, dan dari tidak dipisah dengan kata yang mengikutinya jika menunjukkan kata kerja, keterangan untuk angka dan bilangan, konjungsi, serta bentuk terikat lain.
Contoh:
1. Kata kerja:
Orang itu dipenjara karena menggelapkan sejumlah uang perusahaan.
Uun telah ditinggalkan pacarnya dari dulu.
Bella dinobatkan menjadi Ratu Alay.
Lanna telat pagi ini karena ketinggalan bus.
2. Keterangan untuk angka dan bilangan:
Venus adalah yang kedua baginya.
Rere adalah orang ke-163 yang mengatakan bahwa Lanna memang aneh.
3. Konjungsi:
Daripada dia, aku lebih memilih kamu.
Aku makan ketika dia pulang.
Bella lebih suka burger dibandingkan pizza.
KAMU SEDANG MEMBACA
Dunia Tinta
RandomBerisi tentang tata kebahasaan, tips kepenulisan, serta beberapa celotehan.