S: Ted, kenapa ada banyak rasa?
Ted: Subjeknya apa, S?
S: Misalnya makanan, Ted. Ada yang manis, ada yang pahit, ada yang asam, ada yang asin.
Ted: Supaya kamu dapat bersyukur, S.
S: Maksudnya?
Ted: Ketika kamu sakit, lidah kamu akan mengalami perubahan saat merasakan sesuatu. Apa-apa yang kamu makan rasanya bisa jadi pahit, nggak enak. Tapi nanti ketika kamu sudah sehat, lidah kamu akan kembali membaik, kamu bisa merasakan lagi apa bedanya manis, pahit, asam, asin, bahkan hambar. Sehat itu harus kita syukuri, kan?
S: Iya, Ted. Katanya sehat itu nikmat dan kita harus bersyukur saat kita sehat.
Ted: Nah, sama seperti makanan, S. Hidup pun ada banyak sekali rasanya. Orang-orang yang kita temui sekarang atau nanti juga bermacam-macam, seperti makanan yang banyak rasa. Kelak kita akan paham dan bersyukur dari berbagai macam perbedaan rasa itu.
S: Kata kuncinya bersyukur ya, Ted?
Ted: Yap, betul. Apa pun yang terjadi pasti ada hikmahnya dan kita harus selalu bersyukur untuk itu. Pokoknya, kalau ada apa-apa selama kamu belajar menemukan banyak rasa, kamu cerita yah. Biar kita bisa berbagi semua rasa itu.
S: Siap, Ted.
***
KAMU SEDANG MEMBACA
Temu Wicara #1
General FictionMenemukanmu seperti menemukan harta karun. Kamu adalah penyelam yang baik dan handal di kedalaman isi kepala dan hatiku. Bersamamu, aku tenang. Kamu adalah air untuk bara api di dalam dadaku. Bersamamu, aku damai. Terima kasih mau meluangkan waktu d...