#14 . Perempuan

932 92 1
                                    

S: Ted?

Ted: Yap?

S: Lelah ya jadi perempuan. Khawatirnya berlebih.

Ted: Sudah kodratnya seperti itu, S.

S: Kenapa serumit ini ya?

Ted: Perempuan banyak khawatirnya karena komposisi perasaannya banyak juga. Dikit-dikit pakai perasaan. Makanya butuh laki-laki untuk menyeimbangkan kekhawatirannya.

S: Atau mungkin ini cuma aku saja yang berlebihan memikirkan banyak hal? Mencemaskan banyak hal.

Ted: Kamu kompleks. Karena kamu perempuan.

S: Ted, ini bulannya aku.

Ted: Lalu?

S: Di hari pertama sudah banyak khawatirnya. Rasanya isi kepala bergumul saja. Entah apa yang aku khawatirkan. Sesuatu yang nggak ingin aku khawatirkan sepertinya. Banyak hal yang seharusnya nggak perlu membuat aku cemas. Isi kepala sama isi hati lagi bertengkar. Mereka bising banget.

Ted: Sudah larut, S.

S: Iya, aku ngelantur terlalu banyak.

Ted: Kamu istirahat ya. Jangan lupa berdoa sebelum tidur. Biar tenang. Biar kekhawatiran-kekhawatiran itu diredam sama semesta.

S: Ted.

Ted: Iya?

S: Thanks ya. Kamu selalu jadi penenang buat aku.

Ted: Itu fungsinya aku ada buat kamu
Dah, tidur.

***

Temu Wicara #1Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang