Episode 1

41.5K 1.2K 40
                                    

Ayo loh... Buat kalian yang belum menyelesaikan membaca cerita ini, harus segera di selesaikan. Karena mulai besok, per tanggal 10 Mei 2018 cerita incidents of happiness akan di hapus sebagian, untuk kepentingan penerbitan 🙏🤗💪

Seorang wanita berbaju kemeja putih, bercelana jeans hitam dengan sepatu kets ya. Rambut panjang sebahu nya ia kuncir kuda dengan polesan make up tipis seadanya yang menghiasi wajah cantiknya. Dia tampak tengah menunggu kendaraan umum yang akan membawanya menuju ke tempat kerjanya di sebuah halte. Saat sebuah angkot berhenti tepat di depannya dia segera memasuki angkot tersebut.

Setelah hampir 20 menit menaiki angkot Anggi sampai di tempat kerjanya, sebuah butik bernama 'Dhaisy' yang terkenal di kalangan artis dan kaum sosialita. Harga satu gaunnya saja yang paling murah nominalnya enam digit.

Anggi bekerja di butik ini sudah semenjak dirinya keluar dari SMA sekitar 5 tahun yang lalu, karena tidak memiliki biaya untuk meneruskan kuliah ibu Desi selaku pemilik butik ini, dan  tak lain dan tak bukan adalah ibu kandung dari sahabat Anggi, shanty menawarkan untuk bekerja di butiknya tersebut. Dan dengan senang hati Anggi menerima tawaran itu. Anggi sudah cukup dekat dengan ibu dari sahabatnya itu, bahkan ibu Desi menyuruh Anggi untuk memanggilnya ibu saat dulu waktu merek baru pertama kali bertemu saat Anggi kelas 2 SMP.

Anggi pertama kali bertemu dengan shanty saat shanty menjadi murid pindahan ke sekolah yang sama dengan Anggi saat kelas 2 SMP, kebetulan waktu itu karena bangku yang kosong adalah tempat yang sama dengan tempat duduk Anggi jadilah Shanty duduk semeja dengan Anggi dan dari situ mereka mulai berkenalan, dan saling mengakrabkan diri hingga akhirnya mereka berteman dan tidak terpisahkan, dan seiring berjalannya waktu mereka bersahabat hingga sampai sekarang. Walaupun mereka sekarang memiliki kesibukan masing masing, Anggi dengan pekerjaannya dan shanty dengan kuliahnya yang sekarang sedang sibuk-sibuknya mengerjakan skripsi nya.

Saat Anggi sedang membereskan beberapa gaun yang berada di gantungan baju, suara pintu kaca berdecit menandakan ada pelanggan yang masuk.

"Selamat pagi, ada yang bisa saya bantu?" Sapa Anggi sopan kepada seseorang perempuan yang baru memasuki butik.

"Saya mau nyari gaun buat pesta ulang tahun mba" jawab si pelanggan sopan.

"Oh, mari saya antar ke bagian gaun mba." Ucap Anggi sopan

Anggi menggiring mbanya ke bagian gaun gaun. Di sana terdapat banyak gaun yang sangat bagus bagus dan tentu juga indah. Butik Dhaisy memang terkenal dengan desainnya yang indah dan limited, setiap desainnya hanya di buat beberapa buah dengan warna yang berbeda. Makanya pelanggan yang datang kesini hanya kaum kalangan atas bahkan artis pun banyak yang menjadi pelanggan disini. Selain itu juga ibu Desi sendiri yang merancang desain dari semua gaun yang di jual di butik ini, dan kadang kadang shanty juga suka mendisain beberapa baju di sini. Karena kebetulan sahabatnya itu juga memiliki bakat menjadi desainer. Bahkan sekarang shanty sedang menyelesaikan sekolah desainernya di salah satu universitas ternama di jakarta.

Setelah seharian ini sibuk melayani pelanggan yang kebetulan hari ini cukup banyak, Anggi sampai lupa kalau sekarang sudah waktunya makan siang sampai salah satu teman kerjanya mengajaknya untuk makan siang dulu.

"Ya udah yu" jawab Anggi kepada Fina salah satu pegawai di butik ini juga.

Setelah memberi tanda open di depan pintu butik, Anggi, Fina dan 3 teman kerja yang lainnya pergi ke salah satu rumah makan di sebrang butik bersama untuk makan siang. Mereka kumpul bersama dalam satu meja.

"Mba Mela yang telaktir makan hari ini ya!" Ucap jumi salah satu teman kerja Anggi.

Kebetulan di butik terdapat 5 pegawai yang bekerja bersama Anggi sebagai pelayan dan juga kasir di butik. Ada mba Mela, jumi, Maya, indah dan tentu saja Anggi sendiri. Di butik juga masih ada mba Keith dan mba mira sebagai asisten desainer, ada bagian keuangan, bagian desainer dan masih banyak lagi Anggi tidak terlalu mengerti. Tapi yang jelas dan yang Anggi kenal ya mereka ber 4 itu karena mereka terlibat bekerja bersama sama.

Incidents Of HAPPINESS (END)✓✓ [TERSEDIA DI GOOGLE PLAY BOOK]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang