Part 44

1.9K 68 4
                                    

Kerlap Kerlip lampu kota terlihat sangat indah dari ketinggian, maskapai bernama sebuah negara dari timur tengah itu sedang membawaku terbang menuju tempat dimana saya menuntut ilmu, saya tidak tau sedang melewati daratan sebelah mana, mungkin saya masih melayang di negara bagian paling utara benua Australia, saya mengalihkan perhatian ke sebuah buku yang saya bawa, mencoba mengusir kejenuhan karena harus duduk selama beberapa jam..
Hari itu adalah hari keberangkatanku kembali ke melbourne, dengan berat hati saya sekali lagi meninggalkan kampunghalaman beserta semua hal yang saya cintai.
“mas harus janji jaga diri”
Perkataan risa itu memaksaku untuk membuat janji baru denganya, ya saya akan sebisa mungkin menjaga diri . perpisahan yang pasti akan berlangsung lama yang menyisakan rindu, mungkin taun ini saya tidak akan merasakan lebaran lagi di tanah kelahiranku, liburan yang segera berakhir membuatku tidak bisa berlama-lama dijogja, saya harus segera kembali untuk menjalani masa perkuliahan yang sbentar lagi dimulai...
Ingatan saya kembali kepada kejadian tempo hari, “datanglah saat 100 tahun setelah aku mati” jika dihitung masih beberapa tahun lagi... tapi sampai sekarang saya belum bisa menemukan jawaban dari teka teki Sari,...
****
Rasanya sama persis saat pertama kali saya datang ke Melbourne, dingin... adalah hal pertama yang menyambutku setelah turun dari pesawat, saya sampai di melbourne dini hari dan hujan rintik semakin menambah parah kondisi badanku yang mulai menggigil.
Setelah beberapa menit perjalanan akhirnya sampai juga dihunianku
Saya memasuki kamar, sedikit membenahinya walaupun sebenarnya tidak berubah semenjak ditinggal selama 3 minggu, saya membongkar tas dan mengeluarkan isinya, beberapa bungkus snack, makanan instan dari tanah air, sedikit pakaian yang saya beli di malioboro juga turut saya keluarkan..
Saya tersenyum melihat sebuah wadah bekal berisi sambal trasi, “dasar anak itu” gumamku pelan, beberapa kali saya mengeluh karena jarang sekali menemui makanan dengan sambal disini, kecuali masakan asia, dan risa tanpa diminta menyediakanya untuku.
“thanks untuk sambalnya nduk  “ saya mengirim pesan singkat kepada risa, sekaligus mengabari kalau saya sudah sampai dengan selamat.

Diluar kamar masih sepi, beberapa temanku belum kembali dari liburanya,hanya si wayan dan 3 orang lain yang liburan ini tidak pulang, sedangkan dewi.. entahlah, dia sudah kembali 2 hari yang lalu tapi setibanya saya disini saya belum bertemu denganya, dewi juga belum membalas pesan smsku.

saya merebahkan diri dikasur, sekedar mengistirahatkan tulang punggungku yang terlalu lama merasa pegal karena duduk terus di pesawat, sambil mengecek yahoo mesenger yang mungkin ada beberapa pesan yang belum saya baca, cukup lama juga saya asik dengan hp pda ku, sampai sebuah ketukan pintu dan suara panggilan seorang perempuan memanggil namaku,
“ehh dewi.. dari mana aja kamu? Tak cariin dari tadi juga” ucapku menyapa dewi yang sudah berada di ambang pintu, dia mengenakan jaket mantel tebal berbulu, sebuah kupluk membungkus kepala danrambutnya yang panjang, tanganya menggenggam 2 plastik besar, tampaknya dia baru saja berpergian.

“dari belanja zal,lagi pengen masak aku, kamu mau??”

“mau dong, kamu mau masak apa??”

“sayur asem, sama ikan asin,tadi juga beli tahu sama tempe nih”

“loh?? Disini yang jual ikan asin, sama tahu tempe dimana wi??”

“yeee, udah lama disini kok gak hapal2 sih zal?, itu lohh kan ada minimarket asia di samping kings park”

Saya mengerutkan dahi sembil sedikit mengingat,yang diakhiri dengan anggukan tanda mengerti,
Saya beranjak dari kasur sambil menyaut plastik yang ada ditangan dewi. Dan membantu membawanya ke dapur, hari itu saya lewati dengan mememasak bersama dewi, kami memasak dengan porsi banyak,
“buat temen2 yang gak pulang zal, biar kangenya sembuh dengan makan masakan rumahan”
Begitu jawabnya, ahh dewi ini memang sangat baik,perhatianyakepada orang lain sangat tinggi. Tak heran dia disenangi banyak orang disini, beberapa kali saya juga mendengar rumor kalau dewi didekati mahasiswa jurusan lain yang katanya naksir dia, pantaslah orang sebaik dan secantik dewi disukai banyak orang.
Hari itu kami makan besar bersama wayan, wardana, novita, dan miska.mereka tampak senang melihat masakan yang kami buat, sayur asem, tahu tempe goreng, ikan asin, sayur lodeh, dan sambal buatan risa turut saya keluarkan untuk dinikmati bersama.
Kami makan sambil ngobrol tentang kehidupan kami dan sebagainya, cukup seru juga wayan adalah orang bali yang sangat lucu, mengingatkanku pada andi sahabatku di masa sekolah, kemudian wardana dia orang jawa timur penggila fitnes, dia adalah rekan nge gymku disini, sedangkan novita dan miska mereka berdua berasal dari pulau sumatra, obrolankami berlangsung menyenangkan, beberapa kali saya terbahak2 mendengar lelucon dari wayan, dengan logat balinya dia sangat fasih melempar lelucon, terutama komentarnya mengenai dosen2 pembimbing kami.

100 Tahun setelah aku matiTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang