********
tidak terasa hubungan lexa dan lia sudah berjalan satu bulan lama nya,tepatnya malam ini,lexa akan mengajak lia dinner romantis,dan kebetulan ini malam minggu jadi dirasa sangat pas untuk mereka melakukan kencan.
sebenarnya lexa berencana merayakan hari jadi satu bulan mereka pada tanggal 12.12 beberapa hari lalu,tapi diurungkannya,karena terkesan alay,lagipula hari itu malam jum'at,ia lebih memilih melakukan aktivitas lain bersama lianya.
Berdoa misalnya.
"sayang,nanti malam jadikan?" tanya lexa saat lia memasukan baju yang sudah bersih kelemari lexa
"iya jadi sayang" jawab lia lembut
"ngga usah dandan ya " ucap lexa posesif
semenjak mereka pacaran,lexa sering kali mengingatkan lia untuk tidak lagi berdandan,padahal memang dari awal lia tidak pernah berdandan dirumah itu,buat apa juga?
Lexa memang terkadang aneh, tapi lia suka itu.lexa juga melarang lia untuk keluar rumah termasuk pergi kepasar, bi sumilah yang selalu kepasar apalagi setelah lia menceritakan kronologi kejar2 an dimall saat itu pada bi sumi,tentu saja membuat bi sumi ikut khawatir dibuatnya.
bi sumi sebenarnya bukanlah saudara ataupun keluarga kandung lia,namun bagi lia bi sumi sudah seperti ibu kedua baginya.
bi sumi dulu pernah bekerja dirumah keluarga utomo,
saat itu mereka masih tinggal disurabaya,cukup lama beliau bekerja dari lia masih balita hingga remaja,namun ketika keluarga besar lia harus pindah mendadak kejakarta, untuk mengurus perusahaan peninggalan kakek lia,terpaksa bi sumi memutuskan untuk resign,karena untuk ikut kejakarta tidak mungkin,saat itu suami bi sumi sedang sakit-sakitan,dan tidak bisa ditinggal.
meski akhirnya tak lama setelahnya suami bi sumi meninggal dunia karena penyakit menahun yang dideritanya,setelahnya bi sumi memutuskan merantau kejakarta, agar tidak berlarut lama dalam kesedihan,hingga pada akhirnya ia diterima bekerja dikediaman eyang lexa,hingga saat ini.
Waktu itu lia tak sengaja bertemu dengan bi sumi,kala menjelang pagi saat ia kabur meninggalkan apartment nadine,mereka bertemu dipasar daerah kramat jati,bi sumi. memang selalu kepasar setelah subuh,karena saat itu sayuran langsung bisa dibeli dari agennya,jadi lebih murah dan masih fresh
saat itu bi sumi baru tiba dipasar,melihat lia sekilas meski memakai masker dan topi, bi sumi sudah langsung mengenalinya,setelah mendengar alasan lia berada dipasar saat itu, iapun mengajak lia untuk ikut bersamanya,
bi sumi mengusulkan agar lia tinggal dirumahnya dikampung,kebetulan ada anak bi sumi disana yang akan mengurus dirinya nanti,tapi hanya seminggu lia bertahan di surabaya,ia tak betah hanya makan tidur disana,perasaan tak enak hati membuatnya ingin pergi kembali kejakarta
lia mengatakan bahwa ia ingin ikut bi sumi bekerja saja dijakarta,jelas saja bi sumi langsung menolaknya,namun karena lia terus memaksanya akhirnya bisumi menakutinya jika ingin ikut dengannya,
apa lia mau jadi Art?
diluar dugaan bi sumi,lia menyanggupinya dengan mantap,dan lia berhasil menunjukan bahwa ia bisa bekerja dengan baik,karena tidak ingin mengecewakan bi sumi,lia melakukan semua pekerjaan Art sebaik mungkin,sama sekali tidak akan ada yang menyangka jika lia adalah anak orang kaya,
memang lia ini tipe yang sangat bersahaja,semenjak ia kecil sudah diajarkan untuk selalu berbagi kasih terhadap sesama tanpa pandang bulu,melakukan semua hal secara mandiri,maminya sudah mengajarkan hal serupa itu sedari dia kecil,mencuci baju sendiri,menyetrika sendiri,merapikan kamar sendiri,meski dirumah ada pembantu,tapi maminya tidak ingin anaknya bergantung pada orang lain
KAMU SEDANG MEMBACA
ART Cantik (GXG)
RomanceAmelia Hastari,kabur dari altar dihari pernikahannya,Hingga dalam persembunyiannya ia menemukan sesuatu,yang ia sebut dengan Cinta... GXG Kritik dan sarannya sangat ditunggu, Selamat membaca