H-H .1

809 49 0
                                    

Hari H. Olimpiade dimulai mereka semua dikumpulkan di ballroom. Perwakilan dari sekolah yang berasal dari seluruh Indonesia telah berkumpul untuk meraih juara. Ballroom yang terletak di salah satu Universitas terkenal di Surabaya cukup menampung perwakilan sekolah dari supporter, orang tua yang hadir dan wakil sekolah. Juri berasal dari penyelenggara lomba yaitu dosen kampus ini yang dipakai untuk olimpiade.

Checking peserta sudah dimulai dari jam delapan sampai sembilan. Perwakilan sekolah SMA N 1 Garuda sudah sampai dan menunggu di tempat duduk yang sudah disediakan panitia. Persiapan dilakukan selama 15 menit, disini panitia memberikan pembukaan dilanjut dengan pembacaan peraturan tata tertib, pembagian kategori lomba matematika, biologi, fisika dan kimia yang diadakan berbeda ruangan dan pembagian tempat setiap tim.

Seluruh perwakilan tim akan diberikan soal sesuai bidang yang diikuti. Tes terdiri dari dua bagian. Tes pertama terdiri dari 15 soal isian singkat dan tes bagian kedua terdiri dari 5 soal uraian. Waktu yang disediakan untuk menyelesaikan soal 210 menit. Penilaian tes pertama bernilai satu angka dan tidak ada pengurangan nilai sedangkan tes kedua bernilai tujuh.

Fiona dan Geffa sudah siap dengan alat tulisnya. Mereka juga harus hati-hati karena jawaban harus ditulis menggunakan tinta tidak boleh pensil.

Meskipun waktunya terlihat lama, tidak dengan para peserta. mereka mengeluh kurangnya pemberian waktu karena soalnya yang menguras otak.

Fiona dan Geffa menggunakan strategi bagi soal agar cepat menyelesaikan dan pas dengan waktunya. Fiona masih sibuk di soal isian singkat yang tingkat kesulitannya masih bisa Ia tolelir. Sedangkan Geffa sudah mengerjakan soal tes uraian sampai nomer terakhir. Fiona melirik Geffa "Gef bantuin susah banget, gue masih lima soal."

"Iya bentar lo kerjain sebisa lo."

Fiona mengerjakan sebisanya dan hanya menghasilkan enam soal yang dikerjakan. Sisanya Geffa melanjutkan. Sampai waktu habis untungnya mereka tepat waktu. Pukul 12.45 selesai melaksanakan tes dilanjut istirahat. Penitia akan memberikan pengumuman hasil tes matematika, fisika, kimia dan biologi jam 15.15 nama-nama yang masuk 15 besar tim akan berhak maju ke babak final.

...........

Geffa, Fiona, Indah, Elva, Okta, Tita, Aldy dan Kirti. Mereka berkumpul di kantin untuk emmbahas soal yang mereka kerjakan tadi.

"Soal tingkat kulih kali ya yang mereka pakai tes, susah banget woy!" kata Indah

"Mana tulisan banyak banget." Sambung Elva

Indah dan Elva adalah perwakilan dari biologi.

"Meskipun waktu nya panjang gue masih belum cukup." Ucap Aldy soal Fisika

"Mana tadi gue juga lupa-ingat rumus." Gerutu Kirti dari Fisika

"Kamu pasti bisa kan kerjakan solnya Fi."

"Susah bangett ok lo tau gak soalnya kayak nya memeangdisetting hanya dia deh yang bisa ngerjakan." Fiona menunjuk ke Geffa

"Haha tapi lo pinter juga fi, tadi gue juga kesusahan di satu nomer aja."

"Yampun ok kamu pinter banget. Boleh gak kita tukeran otak ?"

"Boleh apa yang gak boleh buat kamu fi."

Tita yang mendengar itu langsung menyaut "Ok lo bisa juga gombal." Lanjut Tita "Kalau kamu Gef gimana soalnya."

Geffa yang sedari tadi hanya diam akhirnya ada yang mengajaknya bicara. "Lumayan."

"Tita ngapain kamu tanya muka tembok, ya pastilah Dia bisa ngerjakan solnya." Ucap Fiona

"Jangan gitu dong fi muka ganteng gitu masak disamakan tembok."

RANKING 1 Vs RANKING 2Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang