part 6

527 27 0
                                    


"Gimana keadaan Arka?" Tanya Dika pada dokter yang sudah selesai memeriksa Arka. Sebut saja, Dokter Andi

"Sebenarnya ga ada yang parah, tapi waktu makan Arka ga teratur dan dia kena maagh" kata Dokter Andi

"Ga teratur?"tanya Dika memastikan lalu menengok ke arah Laras

Dokter Andi mengangguk "iya ditambah dia banyak kegiatan jadi tenaga terlalu diforsir" Jelas Dokter Andi

"Istirahat dulu paling tidak 2hari untuk mengembalikan tenaganya. Nanti saya buatkan surat ijin dan ini resep obatnya tolong ditebus" lanjut dokter Andi

"Baik dok terimakasih" kata Laras sedangkan Dika dia duduk disamping ranjang Arka

"Baiklah kalau begitu saya permisi, mari" pamit Dokter Andi

Laras dan Dika mengangguk sebagai jawaban

***
Arka masih belum terbangun dari tidurnya, mungkin saja ia masih tertidur karena efek obat suntikan yang disuntik oleh dokter Andi tadi

Tak selang beberapa lama
"Yah" panggil nya pada Dika yang sedang mengerjakan pekerjaannya dimeja belajar milik Arka

"Kamu udah bangun ka? Gimana udah enakan?" Tanya Dika pada anak tengahnya itu

Arka mengangguk

"Bangun yuk, makan dulu terus minum obatnya" perintah Dika dengan lembut, lagi lagi Arka mengangguk

"Arka udah ga makan berapa hari hem?"

"Aku makan terus kok yah" elak Arka

"Jangan bohong ka" ingat Dika

"Arka ga bohong ko" muka ketakutan pun mulai tampak diwajah Arka

"Yaudah" Dika mengalah, ia tak ingin memarahi anaknya kali ini

***
Cahaya masuk melewati celah celah jendela kamar Arka, tampak pemilik kamar itu sudah siap menggunakan seragam batik sekolahnya. Ya, hari ini ia akan berangkat ke sekolah. Walaupun sebenarnya mungkin tidak diperbolehkan oleh Dika dan Laras

Arka menuruni anak tangga dengan pelan dan santai

"Kamu mau kemana ka?sekolah?" Tanya Laras, di meja makan ada Leo, Rika, dan Laras

"Iya" jawab Arka singkat

"Ga ada sekolah ka, kamu harus istirahat" kata Laras

"Aku sekolah aja" ada tatapan sinis yang sedari tadi menatapnya

"Ka jangan ngeyel deh" wanti Laras

"Ayah mana Bun?" Tanya Arka mengalihkan pembicaraan

"Digarasi" kata Laras sambil mengambilkan makanan untuk Rika

"Yaudah aku berangkat, assalamualaikum" pamit Arka

"Wa'alaikumsalam" jawab Laras dan Rika, sedangkan leo? Dia malah menatap tak suka pada adiknya itu

Di garasi Dika sedang meminum kopi sambil mengerjakan pekerjaan kantornya, hari ini ia mengambil libur untuk menemani Arka.

"Ayah" panggil Arka yang sudah berada di garasi rumah itu

"Loh kamu mau sekolah?"tanya Dika

"Iya, ouh ya. Ini surat dari sekolah, nanti ayah disuruh Dateng kesekolah" pesan Arka sambil memberikan sebuah amplop yang terdapat cap logo sekolah Arka

"Ngapain kamu sekolah? Kamu lagi sakit Arka"

"Aku ada latihan"

"Latihan apa hem?" Tanya Dika dengan sabar

StruggleTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang