Brak!
"Diam anjir! Gue mau denger penjelasan orang tua!" Teriak Aska dengan melotot.
Teriakkan Aska sontak membuat para sahabatnya tertegun melihat kelakuan Aska. Rasanya baru kali mereka melihat Aska yang berteriak dengan mata melotot.
Aylin berdehem yang membuat mereka kembali kedalam ekspresi wajah normal.
"Musuh kita saat kini yaitu chrysó koráki atau gagak emas. Organisasi itu memiliki lencana kepala elang dengan seekor gagak yang berada di atas kepala elang dan dibelakangnya ada matahari. Konon katanya arti dari lencana mereka yaitu organisasi pemberani dengan jiwa abadi yang berlindung dalam cahaya dengan kelicikan dan kegelapan," Jelas Aylin dengan menatap langit-langit rumah.
Leo terdiam sepertinya dia pernah melihat lencana seperti itu tetapi dimana.
"Mika, gue pinjam handphone Lo," Celetuk Leo dengan menyodorkan tangannya.
Mika menatap Leo dengan ragu-ragu. "Mau ngapain?"
Leo berdecak kesal orang mau pinjam malah di curigai. "Lo masih ada foto Angel kan? Gue pinjem."
Mika menyodorkan handphonenya dengan ragu-ragu ia sedikit ragu kalau aibnya akan ketahuan. Sebenarnya di galeri handphonenya banyak foto-foto tentang dirinya.
Leo membuka galeri walaupun sedikit terkekeh geli melihat foto Mika yang sedikit --- alay mungkin.
Leo sudah ketemu foto yang dicarinya dan kali ini yakin kalau perkiraannya tidak salah.
"Tante, apa lencana organisasi chrysó koráki seperti ini?" Tanya Leo dengan menyodorkan ke Aylin.
Para orang tua terkejut kemudian mendekati para anak-anak.
"Leo, kalian darimana dapat ini nak?" Tanya Rina dengan wajah khawatir.
"Ehm... Itu dari rumah salah satu siswi SMA Athena yang kami intai Tante," Ucap Mika dengan berhati-hati.
"Kalian jangan dekati siswi ini lagi dia membahayakan," Ucap Adit.
"Mungkin saja disuruh ketuanya untuk memata-matai kalian, jadi kalian harus lebih berhati-hati," Ucap Ravi.
"Maksud om dan tante apa ya?" Tanya Vanya dengan wajah bingung.
"Apa yang om sama tante bilang tentang organisasi chrysó koráki, jangan bilang Angel itu salah satu anggota mereka," Ucap Aska dengan wajah serius.
"Angel? Jadi nama siswi itu Angel. Kelvin benar karena lencana ini hanya dimiliki oleh anggota chrysó koráki apalagi ditambah Angel ini memakai topeng emas berarti jabatannya tidak main-main," Ucap Aylin.
Vanya dkk sontak terdiam mereka tidak menyangka musuh yang akan mereka hadapi suatu saat adalah orang yang sering didekat mereka.
"Karena musuh sudah mulai bertindak kalian akan kami ajarkan lebih dari biasanya," Ucap Thea.
Mereka sontak mengeluh apalagi Leo dan Rafa yang lebih parah daripada yang lain, mereka sampai berguling-guling ke lantai.
***
"Kalian semua harus fokus kalau tidak mau saya beri hukuman!" Ucap Adit dengan wajah datar.
Mereka mengangguk-angguk kepala semangat kali ini adalah hal yang ditunggu-tunggu oleh Vanya dkk sedangkan Aska dkk hanya diam kecuali Leo.
"Kamu Malik! Kamu harus lebih hebat daripada yang lain! Kalau perlu sampai bisa membunuh lawan dalam satu"
Malik memutar matanya malas. "Ngapain juga bunuh orang bela diri itu untuk melindungi diri bukan untuk melukai orang lain."

KAMU SEDANG MEMBACA
Dua Kehidupan [END] ✓
FantasyAdhisti Lavanya Candramaya atau gadis yang biasa disebut Vanya merupakan sosok yang tidak bisa ditebak terkadang banyak bacot, lawak, bengis, kejam dan bisa dibilang seperti punya kepribadian ganda. Vanya bekerja sebagai penulis novel dengan pembun...