Hermaphrodite atau Intersex merupakan kondisi di mana seseorang bayi dengan dua alat kelamin sekaligus atau lahir dengan alat kelamin yang tidak dapat dikategorikan sebagai laki-laki atau perempuan.
Beberapa hal yang bisa tampak dari luar ketika bayi terlahir dalam kondisi hermaphrodite adalah:
• Ukuran klitoris lebih besar sehingga terlihat seperti penis
• Ukuran penis lebih kecil dari rata rata normal
• Tidak ada pembukaan vagina
• Penis tanpa bukaan di ujungnya
• Labia tertutup
• Skrotum yang kosong dan bentuknya serupa labia atau bibir vaginaBayi yang baru lahir bisa memiliki kelamin yang benar-benar berbeda bentuknya. Bahkan anatomi di luar bisa berbeda dengan anatomi bagian dalam. Contohnya bayi yang memiliki penis namun anatomi bagian dalamnya justru perempuan, begitu pula sebaliknya.
Penyebab Intersex beserta jenis-jenisnya
Perempuan umumnya mempunyai kombinasi kromosom XX, sedangkan pria kromosom XY. Orang yang terlahir sebagai interseks diduga memiliki susunan kromosom X dan Y yang berbeda ketika berada di dalam kandungan.
Secara genetik, intersex dapat dibagi menjadi beberapa jenis, yaitu:
1. 46, XX intersex
Orang yang terlahir dengan tipe intersex ini memiliki kromosom seks wanita dan organ reproduksi wanita, seperti indung telur (ovarium), rahim, dan tuba falopi. Namun, alat kelamin luarnya tampak seperti alat kelamin pria.
Selain itu, bagian bibir vagina akan menyatu dan ukuran klitoris membesar sehingga tampak seperti penis. Tipe intersex ini dapat disebabkan oleh beberapa hal, yaitu:
• Hiperplasia adrenal kongenital
• Terlahir dari ibu yang menggunakan terapi testosteron selama hamil atau menderita tumor ovarium
• Kekurangan aromatase, yaitu enzim yang berperan dalam mengubah hormon seks pria menjadi hormon wanita2. 46, XY intersex
Orang yang terlahir dengan tipe intersex ini memiliki kromosom laki-laki, tetapi alat kelamin bagian luarnya tidak terbentuk sempurna dan menyerupai alat kelamin perempuan. Ada beberapa penyebab 46, XY intersex, di antaranya:
• Sindrom insensitivitas androgen
• Gangguan pada testis, sehingga tidak memproduksi hormon seks pria dengan benar
• Gangguan pada hormon testosteron3. 46, XX ovotesticular intersex (true gonadal intersex)
Jenis intersex ini adalah jenis yang paling langka dan penyebabnya belum diketahui secara pasti. Orang yang terlahir sebagai true gonadal intersex memiliki jaringan ovarium dan testis.
Mereka juga kemungkinan memiliki kromosom XX, kromosom XY, atau keduanya dengan alat kelamin yang tampak seperti perempuan atau laki-laki dan bisa terlihat berbeda dari keduanya.
4. Sex chromosome intersex
Intersex juga bisa terjadi jika seseorang memiliki pola kromosom selain XY atau XX, seperti hanya memiliki satu kromosom X (XO) atau justru mempunyai kromosom ekstra (XXY).
Bayi yang terlahir sebagai intersex tipe ini dapat memiliki organ reproduksi internal dan eksternal seperti laki-laki atau perempuan. Namun, mereka tidak mengalami perkembangan fisik penuh saat pubertas. Misalnya, anak yang terlahir dengan organ intim wanita mungkin tidak akan mengalami menstruasi.
cr. Google
KAMU SEDANG MEMBACA
Temporary Happiness [PDF✓]
Fanfiction[drama] [three love] [intersex] Keinginan Zhao Liying dalam menginginkan seorang anak menjadi awal mula kehancuran rumah tangganya bersama Wang Yibo, suaminya. Xiao Zhan yang hanya seorang waiter terseret dalam konflik rumah tangga mereka. Awalnya...