Bagian-11

11.1K 362 9
                                    

Aleta terlihat sedang berjalan ke perpustakaan dengan membawa beberapa buku paket di tangannya .

Dia lalu membuka pintu perpustakaan . di dalam sana terdapat beberapa murid yang sedang membaca , lalu Aleta berjalan menyusuri rak paling pojok lalu dia meletakkan buku itu di rak

namun saat ia membalikkan badannya betapa kagetnya dia saat mendapati Alvaro yang dengan santainya menatap Aleta dengan tatapan permusuhan

" Astajim" pekik Aleta kesal

" kenapa lo ganggu dia lagi hah" Alvaro membentak sambil terus menatap Aleta tajam

" Hah" Aleta mengkerutkan keningnya bingung

" lo siram Cindi pake air pel! sampe dia basah kuyup , lo juga jambak dia kan"

" enak aja lo asal nuduh ! asal lo tahu gue dari tadi ga ada keluar kelas saat jam istirahat " tekan Aleta dengan raut wajah yang memerah karena terlalu kesal pada manusia dugong di depannya ini

" ga usah ngelak!ayo ikut gue ke Bk " Alvaro menarik kasar tangan Aleta lalu berjalan menujuh ruang Bk

" ayo gue ga takut , selama gue ga buat salah! lepasin tangan lo ! gue bisa jalan sendiri!"

Alvaro menghempaskan tangan Aleta lalu kembali berjalan ke ruang Bk

sesampainya di ruang Bk terlihat Cindi dan ibu Yuli

penampilan Cindi terlihat mengenaskan , baju yang basah dan rambut yang berantakan serta lebam biru di ujung bibirnya .

" Aleta apa lagi yang kamu perbuat kali ini" Ucap bu Yuli sedikit membentak

" saya ga ngapa- ngapain bu ! orang saya aja ga keluar kelas ke perpus doang " Aleta berusaha sesantai mungkin

" ga bu dia bohong ! dia siram saya bu pake air pel, dia juga jambak rambut saya bu terus dia juga nonjok bibir saya !sakit bu" Cindi membuat nada yang sesedih mungkin

" Anjing lo ! " umpat Aleta menatal tajam Cindi

" Aleta apakah kamu tidak punya sopan santun !" Ibu Yuli kali ini menatap tajam Aleta

" Aleta plis! lo ngaku , gue bener- bener cape sama tingkah lo yang kekanak- kanakkan " Alvaro berucap lirih namun dengan tetap menatap tajam Aleta

" hahaha kekanak- kanakkan ya gue " Aleta tertawa renya , jujur hatinya sedikit teriris mendengar penuturan Alvaro, namun juga merasa jijik melihat Alvaro yang begitu mudah di tipu oleh Cindi

Aleta merogoh sakunya dan mengambil hp nya lalu dia mengetik beberapa pesan ke pada seseorang

" bentar bu bakalan ada yang dateng ke sini" Aleta mengatakan itu setelah melihat ibu Yuli yang ingin kembali bersuara

" apalagi sih" Ucap Cindi kesal sambil merangkul manja lengan Alvaro

Alvaro yang di rangkul pun hanya diam namun tetap menatap ke arah Aleta . entahlah apa lagi yang akan di perbuat gadis yang masih berstatus tunangannya itu

setelah menunggu beberapa menit terlihat seorang lelaki paruh baya yang masuk dengan laptop di tangannya

" permisi " lelaki paruh baya itu lalu menaruh laptop yang dia pegang ke meja

" apakah ingin segera di putar nona Aleta"

" iya silakan" Alvaro, Cindi dan bu  Yuli terlihat bingung apa yang akan di lakukan pria tua itu dan juga Aleta

pria tua itu membuka laptopnya dan memutar video

di sana terlihat Cindi dan juga ke dua temannya .

What Gue Antagonis!!(Slow Update)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang