Perlombaan untuk Hari Kemerdekaan Indonesia pun tiba, kali ini giliran untuk perlombaan karaoke antar kelas.
"Waw.. sungguh menyayat hati ya lagunya. Tepuk tangan dulu atuh.."
Suara gemuruh tepuk tangan pun menggema di lapangan SMA Kartini.
"Betul banget kang. Dan ternyata, lagu yang sekarang akan dibawakan juga tidak kalah membuat hati dagdigdug ser loh."
"Duh jadi gak sabar nih teh.."
"Gak sabar ya kang? Baiklah, ini dia, Yeremia 12 IPS-2 dengan judul.. terlalu lama sendiri."
Semua siswa, khususnya siswa perempuan bersorak riang. Entah mendengar judul lagu ini atau karena hanya seorang Yeremia Andreanata yang bernyanyi.
Yere yang sudah berada di atas panggung pun melihat kearah sang pacar di tribun kanan bagian atas, dia juga tidak lupa untuk melihat ke arah Melati yang baru saja tiba di tribun kiri bagian bawah.
"SUDAH TERLALU LAMA SENDIRI. SUDAH TERLALU LAMA AKU ASYIK SENDIRI.."
---
Melati yang baru saja tiba di tribun lapangan, langsung mendengarkan dengan seksama.
"Cie, senyum-senyum sendiri. Ngerasa dinyanyiin Yere ya?" goda Gloria.
"Haha, apaan sih Glow," jawabnya.
Kedua sahabatnya sudah tau bahwa Melati dan Yere sudah saling kenal, tetapi hanya sebatas teman kenal nama saja.
"Ngomong-ngomong, Yere masih pacaran gak sih sama Gischa Gischa itu?" tanya Fadia yang membuat Melati langsung menengok ke arah Fadia.
"Kayaknya masih deh, tapi kok si Yere nyanyinya lagu ini ya?" jawab Gloria yang kembali bertanya.
Bener, gue gak cari tau soal itu. Kalo pun iya dia punya pacar, otomatis gue punya bukti yang kuat tentang omongannya Onik...
"Mel? Kok malah ngelamun sih? Lo tau kan?" tanya Gloria.
"Hah? Bu-buat apa gue tau soal itu coba Glow," jawabnya.
"Ya kali aja, lo sekarang kenal dia dan sempat ngobrol berdua. Ya kan?" ucap Gloria.
"Iya sih, tapi gak segitunya kali gue tanya-tanya," jawab Melati seraya membuang mukanya.
"Oh iya, tadi Jordan bilang ke gue, katanya hari ini dia gak bisa latihan," ucap Fadia.
"Mau kemana dia?" tanya Melati, sedangkan Fadia mengangkat bahunya karena tidak tahu.
Setelah perlombaan karaoke selesai, seluruh siswa diberi waktu istirahat sekitar 15 menit.
"Coy, pas futsal mau nonton gak?" tanya Fadia pada kedua sahabatnya.
"Gak," jawab Gloria dan Melati berbarengan.
"Terus, mau dimana dong? Soalnya anggota OSIS pasti pada ngecek tiap ruangan," ucap Fadia.
"Fadia.. kita masih punya Meli, si pasukan elit. Haha," jawab Gloria gemas, sedangkan Melati hanya tertawa saja seraya mengambil bekalnya.
"Oh iya, hehe. Yaudah gue aja ya, yang chat Tum Jona. Buat pinjem kuncinya," jawab Fadia.
"Eh, Tum Jona bales nih. Katanya disuruh ke basecamp sekarang aja, sebelum anggota OSIS menyebar," ucap Fadia lagi.
KAMU SEDANG MEMBACA
KEPINGAN MIMPI [revisi] // on going
Losowe[MAMPIR KUY PRAMEL STAN🤗 cerita halu] ".. Mimpi itu datang lagi" Menjelang ulang tahun yang ke 17, Melati Olivia Atmaja sering didatangi mimpi yang aneh. Bahkan saat terbangun dari mimpinya, dia merasa tubuhnya itu begitu lemas dan juga berkeringat...