Briefing bulanan ke-8 di tahun terakhir siswa AGHIS, persiapan early reveal untuk para siswa yang memilih menduduki kelas 12. Dengan Dann serta Steve yang sudah reveal di bulan Desember bersama member One Dream, ada 7 orang lainnya yang berada di kelas 12.
"Artinya hanya aku yang tersisa di SMA Sapphire. Bisakah aku ikut reveal bersama mereka?" Joan mengutarakan pemikirannya.
Di SMA Sapphire, para siswa AGHIS menduduki kelas 11 dan 12. Siswa termuda yang menduduki kelas 10 digabungkan ke satu sekolah yaitu Diamond.
Jay, Jake, Jason, dan tiga maknae One Dream sudah melakukan publikasi. Sehingga akan ada 12 dari 13 orang yang dipublikasikan di SMA Sapphire.
Permintaan Joan disetujui oleh Miss Rea. Selain alasan efisiensi, siswa mafia yang dipublikasikan seorang diri akan membuat suasananya menjadi canggung.
"Miss, bolehkah kita mengubah topik penelitiannya?" Kali ini Kyle yang memberikan pertanyaan.
"Tentu, sekolah hanya akan melihat hasilnya. Untuk proses, hanya aku dan konsultan kalian yang tahu. Jangan lupa konsultasikan dengan Mister Dk tentang perubahanmu, Kyle"
Meski tidak spesifik memberikan alasan padanya, Miss Rea dapat memahami maksud dan arah dari pertanyaan Kyle. Dia memang bukan alumni AGHIS yang dituntut untuk memiliki kepekaan super tinggi. Interaksinya dengan para siswa AGHIS selama tiga tahun belakangan cukup untuk membuatnya berbaur dengan mereka.
"Ashley, kamu boleh memulai dietmu kapanpun kau mau. Di briefing selanjutnya, aku akan menanyakan tentang keputusan mu untuk mengambil tawaran atau tidak" Ashley mengangguk paham, sebentar lagi saatnya dia kembali ke kehidupannya sebagai model ternama.
"Dave, sehubungan dengan meninggalnya Mister Hope tahun lalu, para pemegang relasi dan ketua mafia di AGHIS setuju untuk memilihmu sebagai pemegang standar kelulusan siswa mafia selanjutnya. Peran relasimu akan digantikan oleh Ruth. Jake serta Jason sebagai excutor tambahan menemani Jay, Joan, dan Lucy"
Perubahan peran sangat jarang dialami oleh setiap angkatan. Kasus paling umum terjadi karena si pemegang peran telah melanggar kode etik sekolah dan berakhir drop out. Pada kali ini, untuk pertama kalinya, alasan menggantikan posisi yang lebih tinggi menjadi pemicu perubahan peran di tahun terakhir angkatan ke-13.
"Karena aku belum tahu apa yang harus diperhatikan, tolong gunakan standar Mister Hope untuk kelulusan tahun ini" Begitulah balasan Dave menanggapi arahan dari Miss Rea.
"Leon, undangan grand opening cafe Aidi sudah ku sampaikan kepada pihak-pihak resmi. Sisanya aku kabarkan lewat pemegang relasi bisnis" Miss Rea melihat poin penting lain yang tertera pada tab kerjanya. Dalam hitungan hari, cafe yang sudah Leon persiapkan selama 6 bulan terakhir akan dibuka secara resmi.
"Jaden! Mister Gerald meminta waktumu dari tanggal 5 sampai 20, kamu akan memulai jadwalmu dari Daegu. Meskipun sejujurnya aku selalu saja bingung dengan jadwalmu, tapi aku harus memahaminya karena kamu sekarang adalah mata-mata. Pulanglah dengan selamat.
Justin, kamu tumbuh terlalu cepat. Aku ingat saat pertama menemui kalian, Justin bahkan tidak lebih tinggi dariku. NASA memintamu untuk mengambil keputusan sebelum evaluasi, apakah kamu akan berganti kewarganegaraan atau tidak? Jika iya, mereka akan mengangkat mu sebagai teknisi ahli"
Tiga tahun bekerja sebagai manajer mereka, Miss Rea memiliki tempat khusus dari siswa AGHIS dan sebaliknya. Mereka tidak akrab, tapi hubungan kerja mereka mulai longgar. Sebentar lagi Miss Rea akan selesai dengan pekerjaannya, ia akan kembali ke dalam kehidupan sehari-harinya sebagai pegawai kantoran.
Hanya tersisa beberapa bulan lagi.
---
"Taehyun ssi?" Hyunsuk menghampiri Tyler yang tengah duduk sendirian di sebuah cafe.
KAMU SEDANG MEMBACA
Identity || Treasure Multiship
FanficSering mendengar istilah populasi 1%? Bagaimana dengan populasi 0,1% di mana hanya sesama alumni dan tenaga pengajar di sana yang tahu latar belakang pasti dari siswanya? Diceritakan tentang dua kehidupan sekolah yang dialami oleh anak-anak remaja...