第二十一集

241 26 4
                                    

Kini usia kandungan New sudah memasukki 7 bulan setengah. Hari ini adalah jadwal cek kandungan di puskesmas. New dan Tay sudah berada di puskesmas sejak tadi, saat ini mereka menunggu giliran dipanggil oleh suster.

"SAUDARA NEW !" panggil suster penjaga.

New yang merasa namanya dipanggil pun langsung bangkit dari duduknya dan berjalan masuk kedalam ruang dokter yang diikuti oleh Tay. Kini mereka berdua telah duduk di hadapan dokter muda yang akan memeriksa New.

"Jadi New, apakah ada masalah?" tanya dokter muda itu.

"Tidak dok" jawab New lembut.

"Kalau begitu, mari kita ke tempat pemeriksaan dulu" ajak dokter itu kepada New.

Kini New telah tiduran di ranjang yang tersedia di ruangan itu, dan dokter itu mulai melakukan pemeriksaan rutin terhadap kandungan dan kesehatan New. Tay yang sedari tadi menemani New pun hanya duduk memperhatikan pasangannya mendapatkan pemeriksaan rutin tersebut. Setelah melakukan pemeriksaan kini mereka telah kembali ke meja dokter, dan wajah serius dokter itu berhasil membuat Tay dan New cemas sekarang.

"New jujur sama saya, apa yang kamu rasakan akhir- akhir ini?" tanya dokter itu kepada New.

"Hmm.. apa ya, aku sih merasa berat badanku akhir- akhir ini naik secara drastis dan perutku sering terasa nyeri sih dok".

"New aku mendapatkan hasil kurang bagus pada perkembangan janinmu, dari hasil pemeriksaan tadi aku curiga ada masalah serius dengan janinmu. Dugaanku kamu terkena twin to twin transfusion syndrome. Lebih baik jika saya rujuk saudara ke rumah sakit untuk melakukan pemeriksaan lebih lanjut, karena hal ini merupakan masalah serius New." ucap dokter itu serius.

"Twin to twin transfusion syndrome dok?" tanya New kaget sekaligus bingung.

"Iya New, gejala dalam kandunganmu mengarah kesini. Tapi karena keterbatasan alat untuk pemeriksaan di puskesmas ini. Aku sarankan kamu untuk melakukan pemeriksaan di rumah sakit, nanti aku berikan surat rujukan dan usahakan agar secepatnya ke rumah sakit ya." ucap dokter itu khawatir.

"Apakah ini sangat berbahaya dok?" tanya New takut.

"Yah, twin to twin transfusion syndrome adalah komplikasi kehamilan pada janin kembar identik. Pada TTTS, terjadi ketidakseimbangan aliran darah di antara janin yang berbagi satu plasenta. ini diketahui hanya terjadi pada 15 persen kasus kehamilan kembar identik. Penyebabnya adalah kelainan susunan pembuluh darah di ari- ari/ plasenta sehingga menyebabkan kelainan aliran darah kepada bayi. pada kehamilan identik yang normal, biasanya setiap bayi memiliki masing- masing berbagi satu plasenta dengan sirkulasi darah yang seimbang, namun dalam kasus ini nutrisi yang seharusnya didapat oleh bayi B diambil semua oleh bayi A. kira- kira begitulah penjelasan sederhana mengenai kasus ini, dan sampai sekarang Belum diketahui pasti apa faktor- faktor yang menyebabkan terjadinya TTS ini New."ucap dokter itu menjelaskan kepada New dan Tay.

"Lalu dok, apa yang akan terjadi oleh para bayi ku?" ucap New semakin pucat karena syok.

"Kemungkinan terburuk dari kasus ini adalah salah satu janin yang tidak menerima nutrisi dengan baik akan meninggal New." ucap dokter itu menjawab pertanyaan New.

"P' !!P'TAY !!" New menangis mendengar jawaban dokter muda itu, bagaimana pun dia sangat takut kehilangan buah cinta yang sangat diharapkannya sekarang. Tay yang sedari tadi berdiam diri menahan sakit akan ucapan dokter itu pun berusaha tetap tegar dan tenang. Dia menggengam tangan New dengan erat berusaha menyalurkan semangat dan arti jika Tay akan selalu berada disamping dia terus.

"Terus dok, jika salah satu janin meninggal. Apakah akan berakibat fatal juga terhadap janin yang masih hidup?Lalu apa langkah yang harus dilakukan untuk mengatasi ini?" tanya Tay to the point.

ATYCHIPHOBIA =END=Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang