"Terimakasih kepada semua orang yang sudah mau berperan untuk kehidupanku yang sendu ini
Hari berganti dengan minggu, minggu berganti dengan bulan, bulan berganti tahun. Waktu terus berputar begitu saja tanpa kita ketahui.
Dari bayi beranjak menjadi balita, balita beranjak menjadi anak kecil, anak kecil beranjak remaja, remaja beranjak dewasa, dan dewasa akan beranjak menjadi lansia. Semua itu beranjak begitu saja dengan sendirinya.
Begitu juga dengan sifat dan hati semua orang. Ada yang sayang tiba-tiba berubah menjadi benci begitupun sebaliknya yang benci akan menjadi sayang.
Semua orang akan merasa hal seperti apa yang dirasakan oleh anak laki-laki ini. Fahris Aditama, seorang anak laki-laki yang telah di khianati keluarganya sendiri.
Dari semua yang telah mereka lakukan kepada Fahris baik yang dilakukan secara baik baik ataupun dilakukan secara kekerasan.
Hal yang paling Fahris ingat dari semua kelakuan keluarganya adalah ketika ia selalu di suruh pergi untuk selamanya oleh seseorang yang paling ia sayangi.
Fajar Aditama Al Haqq, seorang papa yang memiliki tiga orang anak. Salah satu anak yang ia punya adalah Fahris Aditama.
Anak yang selalu ia jahati, anak yang selalu ia pukul tanpa adanya kesalahan yang Fahris ketahui, dan juga anak yang sudah ia pungut atas kemauan almarhumah istrinya dahulu.
Semua yang Fahris lakukan pasti akan ada sangkut pautnya dengan kematian Azzura. Semua yang Fahris lakukan akan menjadi kesalahan yang akan Fajar ungkit selalu.
Mungkin ketika dirinya sudah diambil oleh Tuhan juga bakal diungkit oleh Fajar.
Ketika Fahris sedang sendirian dia selalu berfikir, kalau dirinya sudah tidak ada apakah Fajar akan sangat kehilangan dirinya sebagai anak yang telah ia punggut? Maka jawabannya adalah tidak.
Jikapun benar, maka dirinya sekarang sedang bermimpi.
Tapi biarlah, apapun yang terjadi kepadanya sekarang ia tidak akan pernah marah. Ia akan sangat ikhlas dengan semua yang telah terjadi baik di masa lalu maupun sekarang.
Termasuk dengan mendonorkan jantungnya untuk Fajar. Ia sudah sangat sangat ikhlas memberikan seluruh jiwanya hanya untuk membalas budi kebaikan dari apa yang telah Fajar lakukan kepadanya.
Sesuai dengan apa yang dibilang Zeyn Aditama kalau dia harus memberikan balasan kepada orang yang sudah merawat dirinya sejak kecil. Tanpa Fajar mungkin Fahris sudah menjadi gelandangan dijalanan sana.
Ia sudah merelakan dirinya sendiri demi orang yang ia sayangi. Ia sudah memberikan semua hal yang bikin Fajar bangga kepadanya. Walaupun dari lubuk hati yang paling dalam, dirinya belum bersedia menghadap ke sang pencipta.
KAMU SEDANG MEMBACA
Jantung Untuk Papa [END]
Teen Fiction"Kematian ku adalah sebuah kebahagiaan untuk mereka" START : 08-03-2023 FINISH : 04-04-2024