06.Hadiah dari Zelvia

27 2 0
                                    

Assalamu'alaikum wr.wb.

Haii

💫Happy Reading💫

{1 Minggu Kemudian)

SMA Sumber Prestasi mengadakan Class Meeting setelah PSAJ selesai.
Hari ini jadwal Class Meeting nya yaitu Voli dan basket.

"Nay kamu ikut voli? " tanya Zelvia.

"Iya dong, masa seorang Rinaya Syelalia nggak ikut voli" bangga Rinaya.

Zelvia memutar bola mata malas. "Iya deh si paling voli".

"Zel,Nay" panggil Ashayya dari kejauhan.Kemudian Ashayya berlari ke arah mereka ber dua.

"Eh t-tadi aku l-liat f-fendi ngobrol s-sama s-seseorang ditelepon" ucap Ashayya sambil ngos-ngosan karena baru saja ia berlari.

"Ngomong apa" tanya Rinaya.

"Yang aku denger si katanya mau ngehancurin Rinaya"jawab Ashayya.

"Nay kamu udah putusin Fendi kan?" tanya Zelvia khawatir.

"Iya udah kok" jawab Rinaya.

"Kayaknya kamu harus hati-hati deh nay" ucap Ashayya kepada Rinaya.

"Kita akan jagain kamu, iya kan ayy" sahut Zelvia.

"He'em, bener tu" ucap Ashayya.

"Makasih ya Zel, Ayy" jawab Rinaya berterimakasih.

Obrolan mereka terputus saat mendengar teriakan -teriakan para siswi saat menyaksikan pertandingan basket.

"Huuuuu kak Naufan"
"Kak Naufan"
"Kak Naufan Semangattt"
"Kakak aku selalu dukung kak Naufan"
"Iiii kak Naufan ganteng banget"

Ashayya yang mendengar itu pun langsung memutar bola mata malas. "idih"

"Wiii kayaknya ada yang cemburu nih" ledek Zelvia.

"Iya ni" lanjut Rinaya.

Ashayya yang malas menanggapi langsung memalingkan wajahnya dan ikut menonton pertandingan bola basket itu.

"Idih ngapain si pada manggil manggil  kak Naufan" Batin Ashayya kesal.

Saat Ashayya menoleh ke kiri,ia tidak sengaja melihat Farif."Zel zel liat tu ada Kak Farif ,liat tu liat" heboh Ashayya.

Di sana terlihat Farif tersenyum menonton pertandingan bola basket.
Saat Zelvia menoleh ke arah yang ditunjuk Ashayya dan

Deg

Kebetulan Farif juga menoleh ke arah Zelvia. Mereka ber dua sama-sama mematung.

"Eye Contact" Bisik Ashayya kepada Rinaya dan dibalas anggukan cepat oleh Rinaya.

"Astagfirullah" ucap Zelvia memalingkan wajahnya. Farif pun juga memalingkan wajahnya.

•••••••••••••••••••••

Setelah pertandingan basket selesai.
Ashayya membeli air mineral, tadinya air itu untuk dirinya sendiri, baru saja Ashayya akan membuka nya tetapi tiba-tiba saja Naufan mengambil air tersebut, kemudian Naufan jongkok dan meminum air itu.

"Lho kak, kok diminum? " tanya Ashayya memanyunkan bibirnya kesal.

"Lha kirain buat kakak" jawab Naufan dengan percaya diri.

"Dih PD banget, orang itu buat aku kok" kesal Ashayya.

"Lucu"lirih Naufan sambil tersenyum.

"Hah apanya yang lucu? " tanya Ashayya bingung kemudian ia celingak celinguk.

Bangku SMA(REVISI) Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang