Penulis: Indah Permatasari
Waktu tak dapat dihentikan oleh siapa pun, kecuali kehendak pada pencipta waktu dan dunia seisinya. Tak ada yang berjalan jika tidak ada waktu, jam sangat membantu kita menentukan hari-hari yang akan terus berlalu melewati dari satu bukit ke bukit lainnya. Itulah kenyataan dalam perjalanan ini, ada naik turunnya. Tidak selamanya akan selalu di bawah dan tidak selamanya akan selalu di atas. Kita hanya punya waktu sebentar di sini, tidak lama namun tidak sebentar juga. Begitu panjang bagi kita padahal umur manusia sangatlah pendek. Semakin bertambah usia semakin termakan waktu. Tidak ada yang jelas kapan waktunya untuk mekar, kapan waktunya menutup mata.
Manusia tidak bisa menentukan kapan dan kapan. Waktu hanya membantu kita melewati hari-hari yang melelahkan ini, akan ada waktu dimana kita dibayar oleh masa. Karena tak satu pun kita melewatinya dengan sia-sia. Tetaplah berjalan pada kaki sendiri, dan tetaplah bekerja melakukan sesuatu pada tangan sendiri. Belajarlah sampai kamu bisa dan berdoalah sampai kamu mendapatkannya.
KAMU SEDANG MEMBACA
NAGA II
AléatoireNAGA atau Narasi Gambar adalah kegiatan mingguan Country of Literacy yang dilaksanakan setiap hari Selasa. Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan imajinasi dan kreativitas para member Country of Literacy. Dan kegiatan ini juga membantu...