Hari ini tepat satu minggu sejak Kyungsoo menghilang dari hadapan Jongin. Satu minggu yang lalu Kyungsoo masih berkencan dengannya, tersenyum kepadanya tapi sejak Jongin mengantar Kyungsoo pulang dan ketika keesokkan harinya Kyungsoo sama sekali tidak mengabari dirinya.
Akhirnya Jongin memutuskan untuk mendatangi rumah Kyungsoo dua hari berikutnya, tapi yang Jongin dapati adalah rumah Kyungsoo yang biasanya ramai oleh pembeli setia ayam goreng dikedai milik orang tua Kyungsoo menjadi sepi, seperti tidak ada kehidupan.
Jongin menoleh, lalu kedua matanya menemukan dua orang tetangga Kyungsoo yang sedang menghampiri dirinya.
"Kau mencari keluarga Do?" tanya salah satu bibi tetangga Kyungsoo.
"Iya bibi, saya teman satu sekolah Kyungsoo"
"Ah, tadi malam keluarga Do berpamitan untuk pindah rumah"
"Pindah?"
"Iya pindah, beberapa hari yang lalu tuan Do dihajar oleh beberapa pereman lalu kata nyonya Do, anak perempuannya sedang diculik"
"Diculik?"
"Tapi sepertinya anak perempuannya sudah ditemukan makanya keluarga Do pindah"
"Bibi tau kemana mereka pindah?"
"Kami tidak tau"
Hanya ingatan itu yang terlintas dibenak Jongin ketika dengan halus Kyungsoo mengusirnya.
Ada apa ini? Apa bertahun-tahun tidak bertemu dengan Kyungsoo bisa membuat sikapnya berubah menjadi sedingin ini?
Ah, bodoh. Berubah? Mereka semua memang berubah bukan? Buktinya Kyungsoo sudah memiliki tunangan padahal seingat Jongin, dulu sama sekali tidak ada kata berpisah yang keluar dari mulut mereka berdua. Malah Kyungsoo yang menghilang tanpa kabar hingga membuatnya kebingungan mencari Kyungsoo.
KAMU SEDANG MEMBACA
First Love
Fanfiction[COMPLETED] Ini cerita tentang mereka yang mencoba menjadi tokoh antagonis. Tentang mereka yang mencoba menjadi egois. Tentang mereka yang mencoba menjadi sempurna. Jadi jangan benci Jongin untuk menjadi egois. Jadi jangan benci Chanyeol untuk berhe...