From me to you (2)

5.3K 143 1
                                    

KUKURUYUK... KUKURUYUK.... KUKURUYUK... KUKURUYUKK...

  Kokokan ayam itu terdengar lagi, tapi kali ini terdengar biasa saja bagi kalila, mungkin karena kakek yang sudah mereset ulang alarm dengan volume yang minim, atau malah telinga kalila yang sudah terbiasa?

  Makanan sudah siap, kali ini kakek sudah pergi duluan karena ada pekerjaan yang tidak bisa di tunda, dan kakek hanya menitipkan kalila ke bi iyem. Ini adalah hari senin, hari yang paling horror dari segala hari. Kalila yang sudah siap dengan baju sekolahnya langsung ke ruang tengah.

"Bibiii!!! Sepatu gue udah siap belumm?? Gue udah telat nih
bii. "teriak kalila yang nyaring seperti pagi biasanya.

07:30, angka itulah yang saat ini kalila perhatikan di apple watch berwarna hitam putih miliknya.

"I..i..iya nonn, ini sepatunya." jawab bi iyem yang notabene nya adalah baby sitter kalila dari 7 tahun yang lalu.

"Laama banget sih ah bete deh, sekarang cepet itu ah suapin nasi gorengnya ke gue ah, telat nih biii. "suruh kalila sambil memakai sepatu.

"Iya non iya." kata bi iyem dengan sigap menyuapi sendok demi sendok nasi goreng yang ada di piring sarapan milik kalila dan memindahkannya ke mulut majikan mudanya itu.

  Berbeda dengan kalila, erlangga justru mengawali paginya dengan indah, senyuman yang lebar mengawali paginya, sepatu? Jangan salah, itu sudah disiapkan dari semalam. Sarapan? Tentu sudah. Dirinya tidak menaiki mobil mewah atau motor ninja seperti yang ada di film, bukan sebab angga tidak memilikinya, tapi angga lebih suka menaiki sepeda gunung, karena bebas dari polusi dan bebas dari macet juga. Ini adalah hari yang baru baginya, jadi angga menyiapkan keperluan pagi ini dengan sebaik-baik mungkin.

KRIIINGGG!!!!

  Itu bel pertama, tanda untuk siswa-siswi mendapatkan pelajaran pertamanya di hari yang  sangat cerah ini, pelajaran pertama di pagi ini adalah matematika, dan itu adalah pelajaran tersulit pertama versi kalila, dan ditambah lagi matematika kelas kalila diajarkan oleh bu vivi, siapa yang tidak kenal dengan bu vivi? Guru terkiller satu sekolah yang tidak pernah bisa diajak kompromi oleh murid walau di bayar dengan apapun.

"Baik anak anak, buka buku kalian halaman 17 dan kerjakan selama 10 menit saja dimulai dari sekarang. "

"What?? Itu guru sedeng kali ya, yakeles 50 soal dikerjain 10 menit. "Kata kalila yang saat ini sedang menyangkal omongan bu vivi.

"Apa kalila??? Sekarang kamu berdiri di depan sini, angkat satu kaki kamu, silangkan tangan kamu dan tarik kuping kamu!!!"

"Yaelah ibu gaasique nihh, gitu aja baper, itu liat tuh, dahi ibu udah banyak kerutan, pipi ibu juga udah mulai ngendor, ibu gak malu?" Kata kalila sambil menaikkan satu alisnya.

  Sontak saja bu vivi yang mendengar opini dari murid yang nasibnya sangat mengenaskan itu pun mulai meraba mukanya, sadar akan perlakuan kalila kepadanya, bu vivi pun menggelengkan kepalanya secara teratur.

"Astaga kalilaaa!!! Cepat maju kedepan kelasss, sekarangg!!!" Bentak bu vivi yang sudah habis kesabarannya.

"Yaelah buu." kata kalila dengan manjanya. "Sekarangg!!!!" Lanjut bu vivi dengan muka horror nya yang melebihi setan apapun di dunia ini.

  Kalila pun mengikuti perintah bu vivi dan tidak ada hal yang kalila sesali, itu seringkali terjadi pada kalila, kebiasaan itulah yang membuat kalila di cap sebagai trouble maker di sekolah, tidak ada satupun yang ingin berteman dengannya kecuali rafly.

Rafly adalah teman dekat kalila, tetapi sifat mereka berdua memang jauh berbeda, rafly mempunyai sifat yang 180 derajat berbeda dari kalila, tetapi karna perbedaan itulah yang membuat rafly jatuh hati dengan kalila.

From Me To You "I LOVE YOU" [COMPLETED]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang