(Keesokan harinya disekolah)
"Untung aja project team kita kali ini sukses yah" ujar Brent yang berjalan di koridor sekolah bersama Adira menuju ke kantin.
"Ia. Aku puas dengan hasil kerja kita, bagus banget"
"Aku juga"
"Oh yah, aku mau kasih tau ke kamu kalau konser aku minggu depan di hari Sabtu jam 10.00 pagi di Convention hall Grande hotel" Adira memberitahukan jadwal konsernya pada Brent.
"Ok. Aku bakal kesana lebih awal biar bisa dapet seat paling depan"
"Ia. Aku udah siapin kursih buat kamu sama Papa Mama aku, jadi kamu nggak perlu khawatir. Ini undangannya" Adira menyerahkan selembar undangan untuk Brent.
"Wah, makasih yah. Ini access passnya?"
"Ia. Ini access passnya"
"Ok. Kalau gitu thanks yah Dir"
"Ia. Harusnya aku yang bilang terimakasih sama kamu, soalnya kamu udah mau nonton konser aku"
"Ah, kamu bisa aja" Brent tersipu malu.
"Ya udah, kalau gitu aku pergi temuin Mila dulu yah. Soalnya dia kayaknya udah nungguin aku dari tadi"
"Ia. Bye....."
"Bye..." balas Adira lalu bergegas pergi mencari Mila.
"Mila mana yah?" Batin Adira, sambil melirik ke kiri dan ke kanan mencari Mila.
"Dir..." panggil Mila dari salah satu kursih di sudut kantin.
"Hey" Adira lalu menghampiri Mila.
"Udah lama lho kita nggak makan gini barengan. Kayaknya aku terlalu lama di rumah sakit deh" celoteh Mila.
"Ia. Aku seneng banget kamu udah sembuh dan bisa makan lagi sama aku barengan" terang Adira antusias.
"Sama" singkat Mila tersenyum.
"Oh yah, aku mau ngajak kamu ke konser aku minggu depan di hari Sabtu. Kamu bisa nggak?" Ajak Adira.
"Bisa dong. Bisa banget lagi"
"Ok. Ini access pass nya" Adira memberikan sebuah kartu undangan ke Mila.
"Ia. Makasih yah, ini di Grande hotel?"
"Ia. Kenapa?"
"Nggak. Hotelnya bagus lho, elegan dan glamor banget" terang Mila.
"Pokoknya kamu tenang aja. Aku bakal dateng kok buat dukung kamu disana" ujar Mila bersemangat."Makasih, Mila. Aku seneng banget kalau kamu bisa dateng" ujar Adira tersenyum.
"Sama-sama, Dir"
"Nggak lama lagi kita bakal lulus nih. UN udah deket, kita tinggal punya waktu 2 bulan buat belajar"
"Ia, Dir. Kayaknya aku bakal rindu masa-masa SMA ini deh kalau udah lulus"
KAMU SEDANG MEMBACA
Adira & Mike (COMPLETE✔✅)
Romance#2nd book of Alexandra James. Highest rank: #430 Highschool (10-11-2018) #901-friendzone (23-11-2018) #179 friendzone (13-12-2018) "Aku emang udah suka sama Mike sejak kita masih di SMP, tapi kayaknya dia nggak tau deh. Dia jatuh cinta sama yang la...